Dark/Light Mode

Jokowi Resmikan Tol Cisumdawu, Konektivitas Ke Bandara Kertajati Makin Mudah

Selasa, 11 Juli 2023 17:23 WIB
Presiden Jokowi didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kiri) dan Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat meresmikan tol Cisumdawu. (Istimewa)
Presiden Jokowi didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kiri) dan Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat meresmikan tol Cisumdawu. (Istimewa)

 Sebelumnya 
“Di seluruh Indonesia tidak ada jalan tol yang melewati dua terowongan seperti yang kita lihat (di Tol Cisumdawu),” tambahnya.

Sementara itu, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, secara resmi Tol Cisumdawu sudah terkoneksi dengan Tol Cipali sehingga diharapkan akan memaksimalkan operasional Bandara Kertajati.

Baca juga : Jokowi Apresiasi Tingginya Minat Investor Di Bandara Kertajati

“Sudah resmi (Cisumdawu terkoneksi ke Cipali), kemarin juga saya dari Kertajati langsung ke sini (Tol Cisumdawu). Kita ingin fungsional bandara (Kertajati) biar lebih maksimal. Tahun ini sudah 25 kloter haji (dari Kertajati),” ungkap Basuki.

“Jadi nanti kalau Nataru (Natal dan Tahun Baru), orang Bandung kalau mau ke Cirebon nggak usah lewat Cipali lagi, bisa langsung ke sini (lewat Tol Cisumdawu). Sekarang cuma 45 menit dari ujung Cileunyi sampai ke Cipali,” imbuhnya.

Baca juga : Temui Jokowi, Ketua DPD RI Sampaikan Perlunya Kembali Ke Sistem Bernegara Rumusan Pendiri Bangsa

Basuki pun menjelaskan bahwa setengah dari biaya pembangunan Tol Cisumdawu menggunakan anggaran dari pemerintah.

Dengan begitu diharapkan bisa menekan tarif tol yang akan diterapkan nantinya.

Baca juga : Srikandi Ganjar Tingkatkan Kreativitas Milenial Lewat Pelatihan Makrame

Menurut Basuki, tarif tol yang akan diterapkan di Tol Cisumdawu sebesar Rp1.275 per kilometer.

“Itu (tarif tol) sudah jauh lebih murah dibandingkan dengan (tarif tol) yang lain karena ada dukungan konstruksi (anggaran pembangunan) dari pemerintah,” ujarnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.