Dark/Light Mode

Masih Bisa Naik Pesawat, Di Saat Yang Lain Mudik

Pebisnis Dispesialkan

Selasa, 28 April 2020 07:18 WIB
Masih Bisa Naik Pesawat, Di Saat Yang Lain Mudik Pebisnis Dispesialkan

 Sebelumnya 
Dalam Permen ini, pula diatur larangan penerbangan penumpang domestik, yang berlaku sejak 24 April hingga 1 Juni mendatang.

“Angkutan barang/logistik memang dikecualikan dari pemberlakuan larangan sementara transportasi, baik pribadi maupun umum yang membawa penumpang,” jelas Adita, kemarin.

Pengamat Transportasi Djoko Setijowarno tidak keberatan dengan pengecualian larangan terbang bagi pebisnis. Syaratnya, setiap pengusaha yang bepergian tidak menggunakan pesawat komersil. Agar adil. "Menggunakan pesawat pribadi saja,” sarannya.

Konsultan dari Jaringan Penerbangan Indonesia (Japri) Gerry Soejatman juga setuju dengan kebijakan tersebut. Namun, kata dia, kebijakan di sektor penerbangan ini sangat mendadak dan buru-buru.

Baca juga : Konsumsi Plastik Naik Terus, Industri Daur Ulang Perlu Diperkuat

“Dilematis. Pemerintah memang harus segera mengambil langkah, mau dinilai benar atau salah,” kata Gerry kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Dia menilai usulan layanan penerbangan khusus untuk pebisnis memang diperlukan dan tetap ada. Hal tersebut juga dilakukan pada negara lain, yang hanya melarang penerbangan untuk kepentingan pribadi.

"Kita ikuti apa yang ada di Peraturan Menteri saja. Apa yang boleh dan tidak, itu jelas. Kita memang harus menghentikan mudik tapi di sisi lain keperluan bisnis tetap harus jalan. Usaha-usaha kritis harus jalan,” ujarnya.

Di dunia maya, netizen ikut menyoroti kebijakan tersebut. Namun, mayoritas warganet merasa kebijakan tersebut tidak adil.

Baca juga : Aturan Larangan Mudik Perlu Segera Diformulasikan

“Pak Jokowi yg tegaskan klo membuat aturan mudik. Klo begini ceritanya hanya org yg berduit yg bs mudik dgn alasan bisnis. Bukankah bisnis bs dilakukan secara daring,” protes akun @GerySpto.

“Mudik kedok bisnis kan bs jg,” timpal akun @si_hohok. “mau jualan gorengan di kampung halaman... juga perjalanan bisnis itu,” canda akun @Su￾santoMulyono2.

“Berarti klo mau mudik bilang aja gue pebisnis,” sambung akun @achmad_adhien.

Sementara akun @herry_zudianto sepakat kalau larangan terbang tidak diberlakukan menyeluruh, tapi bukan pebisnis pengecualiaannya.

Baca juga : Maksain Mudik Bakal Disanksi

"Harusnya semua aktivitas engga boleh kecuali hal emergency (misal ortu wafat). Debatable lho penting mana kepergian business dengan misal dengan jenguk orang tua yg sakit?” sarannya. [SAR/UMM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.