Dark/Light Mode

Lihat Uji Vaksin Corona di Bandung

Jokowi Diisengin Netizen, Gak Ikut Disuntik Juga Pak?

Rabu, 12 Agustus 2020 05:28 WIB
Presiden Jokowi (kanan) meninjau fasilitas Bio Farma yang akan memproduksi vaksin corona, di Bandung, Selasa (12/8). (Foto: Twitter @jokowi)
Presiden Jokowi (kanan) meninjau fasilitas Bio Farma yang akan memproduksi vaksin corona, di Bandung, Selasa (12/8). (Foto: Twitter @jokowi)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Jokowi menyaksikan langsung penyuntikan perdana uji klinis vaksin corona bagi para relawan di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (Unpad), Bandung, kemarin. Kedatangan Jokowi disambut harapan kegembiraan. Tapi ada juga warganet yang iseng. Mereka bertanya, Pak Jokowi nggak ikutan disuntik?

Jokowi datang ke lokasi dengan penampilan casual: kaos wangki abu-abu lengan panjang dipadu dengan masker warna senada, serta bawahan celana bahan hitam dengan sepatu kets yang juga hitam. Jokowi juga mengenakan pelindung wajah alias face shield. Dalam kunjungan ini, Jokowi didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo. 

Baca juga : Wali Kota Bandung Berbagi Tips Membangun Ketahanan Pangan

Sebelum ke lokasi, Jokowi bersama rombongan meninjau dulu Posko Penanganan dan Penanggulangan Covid-19 di Markas Kodam III/Siliwangi. Di sana, Jokowi meminta para kepala daerah segera merealisasikan belanja APBD untuk mendorong pemulihan ekonomi.

Dari Markas Kodam III/Siliwangi, Jokowi menuju ke PT Bio Farma. Di sana, Jokowi meninjau fasilitas produksi vaksin corona. Di sini, Jokowi harus mengenakan jas steril putih, topi putih, juga sarung tangan. Jokowi tampak serius memerhatikan satu per satu alat yang dimiliki Bio Farma untuk mengembangkan vaksin corona.

Baca juga : Corona dan Banjir Rob Bikin Kesulitan Warga Berlipat

Beres dari sana, Jokowi baru ke Fakultas Kedokteran Unpad. Kedatangan rombongan Jokowi disambut Ketua Tim Peneliti Uji Klinis dari Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran Prof Kusnandi Rusmil. Di sini, Jokowi menyaksikan penyuntikan vaksin corona buatan Sinovac, China, tersebut ke para relawan. Saat itu, ada 19 orang dari total 20 relawan yang disuntik. 

Menurut Prof Kusnandi Rusmil, ada 6 lokasi penyuntikan disiapkan di Kota Bandung, antara lain RSP Unpad, Balai Kesehatan Unpad, serta 4 Puskesmas di Kota Bandung. Relawan yang dibutuhkan adalah 1.620. Saat ini yang sudah daftar lebih dari 2.000. 

Baca juga : Obat Herbal Corona, Pengamat Ini Sarankan Jokowi Panggil Penemu Jamu Pancasila

Usai menengok penyuntikan, Jokowi tampak optimistis. Ia berharap, uji klinis vaksin ini bisa selesai dalam 6 bulan. "Insya Allah," ucapnya. Jokowi yakin, vaksin ini sudah bisa diproduksi massal, Januari 2021. "Kalau produksinya sudah siap, langsung diberikan vaksinasinya kepada seluruh masyarakat di Tanah Air," tambahnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.