Dark/Light Mode

Ketum PPP Romahurmuziy Terciduk OTT Di Surabaya

Jumat, 15 Maret 2019 11:29 WIB
Ketum PPP Romahurmuziy Terciduk OTT Di Surabaya

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan menangkap seorang petinggi partai politik dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Surabaya, Jawa Timur (Jatim), Jumat (15/3). Kabarnya, yang kena ciduk kali ini adalah Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy.  

Baca juga : DPR Di Sumatera Utara

Informasi penangkapan ini dibenarkan Ketua KPK Agus Rahardjo. Namun, ia tidak mengungkap siapa yang tertangkap dan apa kasusnya. Yang pasti, status mereka yang ditangkap, akan ditentukan sesuai KUHAP setelah selesai pemeriksaan. “Betul. Ada giat KPK di Jatim. Saat ini, sedang dilakukan pemeriksaan oleh KPK bertempat di Polda Jatim. Untuk lebih jelasnya, tunggu konferensi pers lanjutannya di KPK nanti malam, atau besok pagi,” ungkap Ketua KPK Agus Rahardjo, Jumat (15/3).

Baca juga : PPP Humphrey Deklarasi Dukung Prabowo-Sandi

Terpisah, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera membenarkan kabar tersebut. Frans membenarkan, petinggi parpol yang ditangkap KPK adalah Romahurmuziy, yang akrab disapa Rommy. “KPK Tangkap Rommy pukul 9 pagi di Kementerian Agama Sidoarjo. Detilnya silakan tanya KPK,” bebernya saat dikontak hari ini, Jumat (15/3). [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.