Dark/Light Mode

Kasus Penyidik KPK Terpapar Rasuah

Ketahuan! Ada Rekening Lain Buat Tampung Suap

Rabu, 28 April 2021 06:45 WIB
Wali Kota Tanjung Balai nonaktif M Syahrial usai menjalani pemeriksaan perdana di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (27/4/2021). (Foto: ANTARA/M Risyal Hidayat)
Wali Kota Tanjung Balai nonaktif M Syahrial usai menjalani pemeriksaan perdana di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (27/4/2021). (Foto: ANTARA/M Risyal Hidayat)

RM.id  Rakyat Merdeka - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan ada rekening lain yang digunakan penyidik Ajun Komisaris Polisi (AKP) Stepanus Robin Pattuju untuk menampung duit suap.

Rekening Angga Yudistira digunakan untuk menerima transfer dana dari Wali Kota Tanjungbalai, Muhammad Syahrial. Pemilik rekening itu pun diperiksa KPK, bersamaan dengan Riefka Amalia yang rekeningnya juga dipakai Robin menerima rasuah.

Baca juga : Alhamdulillah, Pendidikan Anak Keluarga KRI Nanggala Dijamin Sampai Sarjana

“Kedua saksi tersebut dikonfirmasi antara lain terkait dugaan penggunaan rekening bank milikpara saksi oleh tersangka SRP (Stepanus Robin Pattuju) dan MH (Maskur Husain) untuk menerima aliran sejumlah dana,” ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK, Ali Fikri.

Ali menolak menjelaskan hubungan Angga dengan Robin maupun Maskur. “Akan dibuka ketika proses persidangan di Pengadilan Tipikor,” elaknya.

Baca juga : Rekening Punya Orang Lain, Transfernya Sampai 59 Kali

Ali juga memastikan KPK tidak pandang bulu dalam menangani perkara ini. Tak menutup kemungkinan adanya tersangka baru, apabila dalam proses penyidikan ditemukan adanya dua alat bukti permulaan yang cukup.

“KPK memastikan akan tangani perkara ini dengan serius, transparan dan seluruh proses penyidikan dilakukan sesuai aturan hukum berlaku,” tuntasnya.

Baca juga : Kasus Suap Bansos Corona, KPK Geledah Rumah Kerabat Bupati Bandung Barat

Dalam kasus ini, Robin diduga menerima suap Rp 1,3 miliar dari Wali Kota Tanjungbalai, M Syahrial. Suap itu bertujuan agar Robin menghentikan perkara dugaan jual beli jabatan di Pemkot Tanjungbalai yang diusut KPK.

Suap dari Syahrial diberikan kepada Robin dengan cara transfer ke rekening milik Riefka sebanyak 59 kali. Sementara Angga, belum dijelaskan menerima transfer dari siapa dan berapa kali dia menerima kiriman uang. Termasuk penggunaan uangnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.