Dark/Light Mode

Jadi Kontributor Vaksin Lansia Tertinggi, Jateng Pancen Oye

Rabu, 26 Mei 2021 16:42 WIB
Sekjen Kemenkes Oscar Primadi (kedua kanan) dalam gebyar vaksinasi Covid lansia di Grobogan Jawa Tengah, Selasa (25/5).
Sekjen Kemenkes Oscar Primadi (kedua kanan) dalam gebyar vaksinasi Covid lansia di Grobogan Jawa Tengah, Selasa (25/5).

 Sebelumnya 
Untuk mencapai target tersebut, pemerintah jelas tidak bisa bekerja sendiri. Dibutuhkan kolaborasi seluruh pihak. Di antaranya keluarga, khususnya anak dan kerabat dari para lansia, tokoh agama, tokoh masyarakat agar mereka terus memotivasi para lansia supaya bersedia divaksinasi. Serta terus melakukan monitoring dan evaluasi mengenai pelaksanaan vaksinasi Covid-19, agar berjalan efisien dan efektif.

“Tentu kita tidak boleh cepat berpuas diri, karena tantangan yang harus dicapai untuk vaksinasi lansia masih cukup besar,” tuturnya.

Oscar pun berpesan kepada keluarga serta para Lurah/Kepala Desa beserta jajaran di tingkat RW dan RT, agar dapat memberikan dukungan dan kerja sama, untuk memastikan bahwa lansia di wilayah kerjanya telah divaksinasi Covid. Mengingat mereka merupakan kelompok rentan, sehingga perlu mendapat perlakuan khusus.

Baca juga : Hari Ini, Polda Metro Liburkan Layanan STNK, BPKB, dan SIM

"KIta sebagai orang-orang terdekat dan dipercaya oleh para orangtua kita, dapat mengajak dan memfasilitasi lansia untuk memperoleh vaksinasi Covid," pesannya.

Oscar berharap, hadirnya Gebyar Vaksinasi Lansia di Provinsi Jawa Tengah, khususnya di Kabupaten Grobogan, dapat memicu peningkatan cakupan vaksinasi lansia.

Semakin banyak lansia yang divaksinasi maka semakin cepat pula mereka terlindungi dari kemungkinan terpapar Covid.

Baca juga : Bamsoet-Sandi Tinjau Vaksinasi Ke-2 Lansia Dan Pekerja Pariwisata

"Kami berharap, melalui kegiatan ini, cakupan vaksinasi Covod pada lansia meningkat dengan cepat. Sehingga, semakin banyak lansia yang terlindungi dari bahaya Covid. Ini adalah bukti nyata kasih sayang dan bakti kita pada para orangtua atau kaum lansia,” pungkasnya. [HES]

 

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.