Dark/Light Mode

Makna Haji

Kamis, 22 Juli 2021 12:00 WIB
Jamaah haji melaksanakan ibadah thawaf di masa pandemi, dengan menerapkan protokol kesehatan menjaga jarak. [Foto ilustrasi: STR/AFP/Getty Images]
Jamaah haji melaksanakan ibadah thawaf di masa pandemi, dengan menerapkan protokol kesehatan menjaga jarak. [Foto ilustrasi: STR/AFP/Getty Images]

 Sebelumnya 
Dengan meraih akhlak dan makrifat spiritual, jamaah haji berusaha menjadi hamba yang saleh untuk memperoleh keridhaan Allah. Untuk mencapainya pertama-tama harus mensucikan diri hingga sampai kepada tujuan final, yaitu Tuhan.

Baca juga : Vaksinasi Jangan Ribet

Haji adalah seperangkat kesadaran, pengetahuan dan makrifat keagamaan yang dengan meraihnya, jamaah haji dapat memulai kehidupan baru ke arah penghambaan saat kembali ke wilayah masing-masing, sehingga menjadi orang yang berbahagia di dunia dan akhirat.

Baca juga : Rasa Keadilan

Dalam QS Al-‘Adiyat ayat 8 disebutkan, naluri kecintaan diri dan meraih keuntungan termasuk karakter esensial yang dimiliki manusia untuk menjamin kehidupan dan kesempurnaannya. Namun masalah utamanya adalah identifikasi kebaikan dan keburukan, keuntungan dan kerugian, neraca dan tolok ukurnya. Dua jalan petunjuk dan kesesatan, kebahagiaan dan kesengsaraan harus dicari dalam pembahasan ini.

Baca juga : Vaksinasi Ala Pemilu

Manusia terdiri dari jiwa dan raga. Raga manusia tercipta sempurna, namun manusia disebut manusia dengan jiwa atau ruhnya yang juga diciptakan oleh Allah swt secara sempurna. Karena itu, para Nabi diutus supaya menyadarkan manusia kepada fitrah penciptaannya yang bersifat Ilahiah, menunjukkan maslahat (kebaikan) dan mafsadah (keburukan)-nya, menganjurkan kepada hal-hal yang menjadi kesempurnaan dan kebahagiaannya, serta memperingatkan terhadap hal-hal yang menjadi sebab ketersesatan dan kesengsaraannya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.