Dark/Light Mode

Tutup Kemah Ukhuwah Nasional Ke-V

HNW Minta Pramuka SIT Sebarkan Cinta Tanah Air

Minggu, 19 Februari 2023 19:41 WIB
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid diundang sebagai inspektur upacara di Kemah Ukhuwah Nasional (Kemnas) V Satuan Komunitas Pramuka Sekolah Islam Terpadu (SIT) 2023 di Buperta Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (18/2). (Foto: Istimewa)
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid diundang sebagai inspektur upacara di Kemah Ukhuwah Nasional (Kemnas) V Satuan Komunitas Pramuka Sekolah Islam Terpadu (SIT) 2023 di Buperta Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (18/2). (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Menjadikan Habib al Mutahar sebagai contoh dan teladan, HNW mengharapkan para pramuka Jaringan Sekolah Islam Terpadu juga makin berani cinta bangsa dan negara, dan maju ke depan menyelamatkan dan memajukan bangsa dan negara.

"Ini yang menjadi semangat Kemnas V. Pramuka SIT tidak hanya memberikan profesionalitas, tetapi juga pengabdian yang penuh dan cinta pada negara dan bangsa Indonesia," katanya.

Baca juga : Dukung Operasional BUMDesa, Pemerintah Bakal Kucurkan Rp 70 Triliun

Karena itu, HNW meminta setelah peserta Kemnas V kembali ke daerah masing-masing untuk menyebarluaskan spirit dan komitmen cinta bangsa dan negara kepada keluarga, teman-teman dan lingkungannya.

Para Pramuka peserta Kemnas V adalah generasi milinial, generasi z, dan generasi alpha yang akan sampai pada Indonesia Emas 2045. Satu abad yang lalu, pada 1920-an anak-anak muda mempersiapkan Indonesia merdeka dengan sumpah pemudanya, maka seharusnyalah bila generasi 2020-an melanjutkan peran mensejarah itu untuk menyongsong 100 tahun syukuran Indonesia Merdeka.

Baca juga : Apel Kesiapan Operasional Penuh, PAM Jaya Pastikan Layanan Air Perpipaan Aman

HNW mengimbau, untuk mempersiapkan diri memberikan yang terbaik menghadapi dan mengisi Indonesia Emas 2045. Hadirkan komunitas yang betul-betul berukhuwah, ukhuwah antara sesama Sekolah Islam Terpadu, ukhuwah dengan sekolah-sekolah yang lain, ukhuwah dengan satuan komunitas pramuka yang lain bahkan ukhuwah keumatan dan kebangsaan serta kemanusiaan.

"Jadikan ini semuanya rajutan yang kuat untuk mempersiapkan hadirnya generasi bangsa yang bisa melanjutkan dengan mengisi kemerdekaan dengan yang terbaik, hingga sampai tahun 2045, dan abad-abad berikutnya," pungkasnya. â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.