Dark/Light Mode

Dapil Jateng X

Penyanyi Dangdut, DJ, Komedian Adu Sakti Dengan Pendatang Lama

Selasa, 28 November 2023 08:00 WIB
Dapil Jateng X Penyanyi Dangdut, DJ, Komedian Adu Sakti Dengan Pendatang Lama

RM.id  Rakyat Merdeka - Dua Caleg incumbent dipastikan tidak maju lagi di Pemilu 2024 dari dapil Jateng X. Dua kursi tak bertuan itu kini jadi rebutan Caleg pendatang baru dari berbagai latar belakang. Mulai dari mantan menteri, eks anggota DPR, penyanyi dangdut, disc jockey (DJ), hingga komedian. Siapa yang beruntung?

Dua kursi kosong itu adalah milik Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dan politisi PPP Arsul Sani. Di Pemilu 2019, Yaqut berhasil menyumbangkan 1 dari 2 kursi yang diraih PKB pada dapil Jateng X. Yaqut yang kemudian ditunjuk sebagai Menteri Agama, posisinya di DPR kemudian diganti Muhamad Fauzan Nurhuda. Namun, di Pemilu 2024, Fauzan tidak maju lagi.

Sedangkan Arsul Sani tidak maju lagi karena ada tugas baru di yudikatif. Dia terpilih sebagai hakim Mahkamah Konstitusi (MK). Saat ini, proses pergantian antar waktu (PAW) Arsul di DPR belum dilakukan.

Baca juga : Anak Eks Menteri Lawan Anak Ketua Banggar

Dapil yang meliputi Kabupaten Pekalongan, Pemalang, Batang dan Kota Peka longan ini menyediakan 7 kursi DPR untuk diperebutkan. Di Pemilu 2019, 2 partai yakni PKB dan PDIP berhasil meraih 2 kursi DPR.

Dari PKB, dua kursi diraih Yaqut dan Bisri Romly. Sementara dari PDIP, 2 kursi sumbang Hendrawan Soepatrikno dan Dede Indra Permana. Dua incumbent PDIP itu, tertatat kembali maju di Pemilu 2024.

Sementara 3 kursi DPR dari Jateng X, terbagi pada 3 partai di Senayan. Ke tiganya, Ramson Siagian dari Partai Gerindra, Doni Akbar dari Partai Golkar, dan Arsul Sani dari PPP.

Baca juga : Lucky Avianto, Prajurit Pendamai Dan Profesional Dengan Segudang Prestasi

Meskipun 1 incumbent tidak maju lagi, PKB punya pengganti yang tidak kalah mumpuni. Dia memasang eks Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Hanif Dakhiri di nomor urut 1 dan Bisri Romly pada nomor urut 2. Untuk lebih menggedor suara, PKB memasukkan Wakil Ketua DPRD Jateng Sukirman.

Formasi yang tidak berubah dilakukan PDIP. Partai yang dinahkodai Megawati Soekarnoputri ini tetap mengandalkan Hendrawan dan Dede Indra di urutan teratas. Sementara untuk menambah kekuatan, PDIP memasang eks DJ dan influencer, Tengku Zanzabella.

Dari Golkar, selain kembali memasang Doni Akbar di nomor urut 1. Golkar juga menurunkan mantan penyanyi Ashraff Abu. Begitupun dengan Gerindra, yang tetap menjagokan Ramson Siagian.

Baca juga : 2 Eks Bupati Dan Artis Siap Goyang Kursi Petahana

PPP yang jagoannya tidak bisa maju lagi, coba mempertahankan kursinya lewat Suyono. Dia adalah Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah PPP Jateng Suyono.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.