Dark/Light Mode

Dapil Jatim V

Kursi PDIP Diincar Dokter Dan Pembalap

Jumat, 8 Desember 2023 08:00 WIB
Dapil Jatim V Kursi PDIP Diincar Dokter Dan Pembalap

RM.id  Rakyat Merdeka - Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur V yang meliputi Kota Malang, Kota Batu, dan Kabupaten Malang, diisi sejumlah nama kondang pada Pemilu 2024. Mulai dari politisi senior, penyanyi, pembalap, purnawirawan TNI, hingga dokter akan bersaing untuk merebutkan delapan kursi di dapil yang dikenal dengan sebutan Malang Raya tersebut.

Berdasarkan Daftar Caleg Tetap (DCT) yang telah dirilis KPU, sejumlah petahana akan kembali bertarung di dapil ini. Mereka adalah Wakil Ketua MPR dari PDIP Ahmad Basarah, Sekjen PKB Hasanudin Wahid, diva Indonesia yang sekarang menjadi kader PDIP Krisdayanti, pembalap yang kini menjadi politisi Partai Gerindra Moreno Soeprapto. Lalu ada Ali Ahmad dari PKB, Ridwan Hisjam dari Golkar, Andreas Eddy Susetyo dari PDIP, dan Kresna Dewanata dari NasDem.

Baca juga : Kursi Petahana Diincar Para Milenial

Meski memiliki nama beken dan kuat, mereka diperkirakan bakal mendapat perlawanan sengit dari para penantang baru. Mengingat, muka baru di dapil ini juga dikenal sebagai seseorang yang sukses di bidangnya masing-masing. Misalnya mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen (Purn) Ganip Warsito yang maju dari PDIP. Ada pula dua sosok dokter yang pernah menjadi Jubir Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi di Pilpres 2019, Gamal Albinsaid, yang maju lewat PKS. Kemudian mantan Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI), Daeng M Faqih, yang mencalonkan dari NasDem.

Melihat latar belakang incumbent dan penantang baru yang terbilang paripurna, Caleg PKB Hasanudin Wahid mengatakan, dirinya terus melakukan sosialisasi ke komunitas dan kelompok-kelompok masyarakat. Sekjen PKB itu, relawannya melakukan kunjungan door to door untuk menyampaikan visi, misi, dan gagasan.

Baca juga : Kandang PKB-NasDem, Diburu Mantan Bupati

Hasanuddin mengaku, selama menjadi anggota DPR, tidak pernah berhenti menyerap dan memperjuangkan aspirasi konstituen semaksimal mungkin. “Inilah yang mengikat saya dengan pemilih selama ini. Sambungan tali silaturahim antara saya dengan masyarakat yang kuat adalah modal sosial yang efektif,” ucapnya, kepada Rakyat Merdeka, Kamis (7/12).

Di Pemilu 2019, PKB meraih dua kursi di dapil ini. Di Pemilu 2024, PKB menargetkan tambah satu kursi lagi. “Target PKB untuk Dapil Jatim V adalah tiga kursi,” ucapnya.

Baca juga : Demokrat Larang Caleg Ngobral Janji

Anggota Komisi X DPR itu menegaskan, PKB serius menambah kursi dari dapil ini. Tidak sekadar kata-kata dan impian belaka.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.