Dark/Light Mode

Fokus Penuhi Janji Kampanye

Walkot Dan Wawalkot Bitung Ogah Bicara Pilkada 2024

Selasa, 8 Maret 2022 07:45 WIB
Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Kota Bitung, Maurits Mantiri-Hengky Honandar. (Foto: Istimewa)
Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Kota Bitung, Maurits Mantiri-Hengky Honandar. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Senada dengan Maurits, Hengky mengaku lebih tertarik untuk membahas soal capaian program janji kampanyenya, ketimbang membuang energi untuk membahas Pilkada 2024. Karenanya, ia dan Maurits memilih fokus untuk menuntaskan, apa-apa yang dijanjikan saat kampanye Pilkada 2020.

“Kami akui, sebagai besar janji kampanye sudah mulai berjalan dan direalisasikan. Namun, kami harus tetap melakukan evaluasi tentang program-program yang belum berjalan maksimal, dan perlu dibenahi,” jelas mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulut ini.

Baca juga : Genjot Penjualan Saat Pandemi, Vintage Raih Top Brand 2022

Lebih lanjut, Hengky mengungkapkan, pihaknya tengah fokus untuk mengembalikan kejayaan sektor perikanan Kota Bitung. Sebab, kata dia, pengem­balian kejayaan sektor perikanan Kota Bitung merupakan salah satu janji besar yang harus diselesaikan sebelum masa jabatan mereka berakhir.

“Kami bersyukur, upaya tersebut sudah menemukan titik terang. Kesuksesan ini, tak lepas dari campur tangan Pak Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandou, serta pemerintah pusat. Kami mempunyai impian yang sama untuk mengembalikan kejayaan industri perikanan Kota Bitung,” urai dia.

Baca juga : TAPD Buleleng Siap-siap Ngongkosin Pilkada 2024

Terpisah, Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kota Bitung justru menegaskan upayanya untuk merebut kemenangan dalam Pilkada 2024. Partai yang dikomandoi Surya Paloh itu tak mau mengulang kekalahan dalam Pilkada Kota Bitung 2020 lalu.

Politisi NasDem sekaligus Wakil ketua DPRD Kota Bitung, Keegan Kojoh mengungkapkan, partainya mulai menguatkan struktur hingga tingkat paling bawah. Langkah tersebut, kata dia, sesuai mandat Rapat Kerja Daerah (Rakerda) NasDem Kota Bitung, pada Juni tahun lalu.

Baca juga : Waspadai, Potensi Hujan Es Dan Cuaca Ekstrem Hingga April

“Saya yakin, aura partai NasDem masih ada di Kota Bitung. Kami mengajak semua kader dan organisasi sayap Partai NasDem di Kota Bitung untuk bersatu, memenangkan Pemilu Legislatif (Pileg), kemudian memenangkan Pilkada 2024,” tegas Keegan. [SSL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.