Dark/Light Mode

Kalahkan Petahana Di Survei Pilbup Jember

Gus Fawaid Religius, Disukai Emak-emak

Minggu, 9 April 2023 07:35 WIB
Ketua Fraksi Partai Gerindra di DPRD Provinsi Jatim, Muhammad Fawaid. (Foto: Istimewa)
Ketua Fraksi Partai Gerindra di DPRD Provinsi Jatim, Muhammad Fawaid. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Lembaga survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) merilis hasil survei Pilkada Kabupaten Jember 2024. Di luar dugaan, Bupati Jember Hendy Siswanto kalah unggul dengan Muhammad Fawaid alias Gus Fawaid.

“Survei kami lakukan sejak 7 Maret sampai 25 Maret 2023,” kata Direktur Eksekutif Accurate Research & Conculting Indonesia Baihaki Siraj saat menyampaikan hasil surveinya di Kaliwates, Jember, Jawa Timur (Jatim), Jumat (7/4).

Menurut Baihaki, pola penari­kan sampel populasi distrata ber­dasarkan hirearki administrasi kependudukan. Strata teratas adalah kecamatan dan dipilih secara keseluruhan, yakni sebanyak 31 kecamatan.

“Strata di bawahnya ada 248 desa kelurahan sebagai Primary Unit Sampling dipilih secara acak dan profesional,” jelasnya.

Baca juga : Eri Cahyadi Terus Geber Program Kerakyatan

Metodelogi penarikan sampel, lanjut dia, menggunakan metode Multistage random sampling dengan 831 responden.

“Toleransi kesalahan atau marging of eror kurang lebih 3,5 persendengan tingkat kepercayaan 95 persen,” jelas Baihaki.

Lebih lanjut, Baihaki mengatakan, ARCI melakukan uji pertanyaan tatap muka langsung Top of Mind Bupati. Pertanyaan terbuka Top of Mind, apabila pemilihan bupati dilakukan sekarang, siapa yang akan dipilih sebagai Bupati Jember.

Hasilnya, lanjut dia, nama Gus Fawaid mendapat suara 17,5 persen, sementara Hendy Siswanto 15,9 persen.

Baca juga : Palsukan Penculikan Diri Sendiri Demi Balikan Ke Mantan

Kemudian, Faida 8,7 persen, KH MB Firjaun Barlaman 8,3 persen, Vian 3,1 persen, Abdul Salam 2,7 persen, dan sebanyak 43,8 persen menjawab tidak tahu atau tidak menjawab,

“Jadi ada selisih hampir 2 persen, nama Muhammad Fawaid lebih unggul dari Hendy Siswanto. Kami tidak menyodorkan nama, tapi muncul dari responden,” ujarnya.

Ketika ada nama yang disodorkan, nama Gus Fawaid masih unggul, yakni 26,9 persen, Hendy Siswanto 25,5 persen.

Kemudian Faida 10,2 persen, Abdul Salam 6,2 persen, KH MB Firjaun Barlaman 9,8 pers­en, Vian 3,7 persen, Gus Mamak 5,3 persen, Deny Prasetya 3,9 persen, Ayub Junaidi 2,7 persen, Arif Wibowo 3,6 persen, dan 2,2 persen menjawab tidak tahu.

Baca juga : Macron Jadi Jawara, Pemimpin Eropa Lega

Menurut dia, Gus Fawaid lebih unggul karena dinilai mu­da, religius dan banyak dipilihemak-emak.

“Tapi hasil survei ini masih bi­sa berubah. Ada kesempatan un­tuk Hendy Siswanto melakukan perbaikan. Tiga bulan lagi kita ada survei lagi,” pungkasnya.

Diketahui, Presiden Laskar Sholawat Nusantara yang pop­uler disapa Gus Fawaid merupa­kan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Timur. Dia juga menjabat Ketua Fraksi Partai Gerindra di DPRD Provinsi Jatim. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.