Dark/Light Mode

Gerindra DKI Siapkan 4 Nama Calon Kandidat Di Pilgub Jakarta

Kamis, 9 Mei 2024 16:06 WIB
Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria saat halal bihalal dan Santunan Anak Yatim DPD Gerindra Jakarta di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (9/5/2024). Foto: Istimewa
Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria saat halal bihalal dan Santunan Anak Yatim DPD Gerindra Jakarta di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (9/5/2024). Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Jakarta merilis empat nama calon kandidat pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Keempat nama tersebut merupakan kader Partai Gerindra. Yakni, Budisatrio Djiwandono, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Rany Mauliani dan Ahmad Riza Patria.

Budi Djiwandono dan Rahayu Saraswati merupakan keponakan Prabowo Subianto. Sedangkan Rany Mauliani saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dan Ahmad Riza Patria, Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta dan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta di era Anies Baswedan.

Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan keempat nama itu sudah diserahkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Baca juga : Kemenag Siapkan 20 Bus Salawat Ramah Lansia & Disabilitas untuk Jemaah Haji

Diungkapkan Riza, pihaknya sebenarnya tidak mau mengusulkan nama kandidat calon gubernur (cagub) di Pilkada Jakarta 2024.

"Memang kami kemarin rapat dengan Pak Muzani, Pak Dasco, diminta nama (Cagub). Saya bilang kita nggak usah usulin nama, tapi tetap harus usul nama," kata Riza saat halal bihalal dan Santunan Anak Yatim DPD Gerindra Jakarta di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (9/5/2024).

Karena itu, siapa yang nantinya akan diputuskan maju di Pilkada Jakarta, Riza menegaskan hal itu merupakan kewenangan Prabowo selaku Ketua Umum Partai Gerindra. Dan siapapun yang diputuskan Prabowo, lanjut Riza, seluruh kader Gerindra di Jakarta siap memenangkan pasangan tersebut.

"Gerindra banyak kader, bukan cuma empat yang saya sampaikan. Banyak kader yang siap untuk menjadi gubernur maupun wakil gubernur dan kita siap memenangkannya," ujarnya.

Baca juga : BP2MI Minta PMI Maksimalkan Kesempatan Kerja Di Luar Negeri

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad yang hadir dalam acara ini menuturkan, Pilkada di sejumlah kota besar, termasuk Jakarta, menjadi atensi Prabowo.

Calon Presiden 2024 terpilih tersebut, kata Dasco, menginginkan kadernya menang di Pilkada. Dasco menyebut, siapa yang akan maju di Pilkada Jakarta ada di Prabowo. Namun, ia enggan membocorkan siapa nama tersebut.

"Nama yang akan maju itu sudah ada di kantong Pak Prabowo yang kemudian ada dua opsi. Dua opsi itu salah satunya itu pasti ada kader Gerindra baik menjadi gubernur atau wakil gubernur dan itu akan dibawa ke dalam rapat koalisi," kata Dasco.

Halal bihalal dan santunan 200 yatim piatu ini dalam rangka syukuran terpilihnya Prabowo Gibran sebagai Presiden 2024 - 2029. Acara ini dihadiri Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, Sekretaris DPD Partai Gerindra Provinsi DKI Jakarta, Rany Mauliani dan kader lainnya.

Baca juga : Sasar Milenial, JGC Hadirkan Hunian Nyaman & Lengkap Di Jakarta Timur

Ketua Pelaksana, Ichwanul Muslimin menyampaikan, kemenangan Prabowo-Gibran merupakan kebahagiaan seluruh masyarakat Indonesia yang patut disyukuri.

"Terima kasih untuk seluruh anak-anak yatim piatu yang hadir, dan terima kasih kepada banyak pihak yang telah menyukseskan kegiatan ini," ucap Ichwanul. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.