Dark/Light Mode

Akhir Tahun Di Rumah Saja

Sabtu, 19 Desember 2020 06:02 WIB
KIKI ISWARA DARMAYANA
KIKI ISWARA DARMAYANA

 Sebelumnya 
Sekali lagi, kalau terpaksa harus keluar rumah, tidak boleh lupa memakai masker, selalu menjaga jarak dan sering mencuci tangan pakai sabun.

Kita juga berharap instansi pemerintah, baik di pusat maupun daerah memberikan contoh bagaimana caranya menerapkan protokol kesehatan secara benar dan ketat. Di samping terus mengingatkan masyarakat supaya tinggal di rumah saja selama masa liburan akhir tahun.

Baca juga : Virus Korupsi

Beban para dokter dan tenaga medis yang ada di terminal terakhir penanganan Covid-19 sudah terlalu berat. Jangan lagi menambah beban mereka yang ada di garda terdepan. Ayo bersama-sama kita putus mata rantai penularan virus Corona.

Masa liburan akhir tahun ini adalah momentum emas untuk menekan angka penularan Covid-19. Kalau di masa liburan ini masyarakat rela untuk tinggal di rumah saja, beban dokter dan tenaga medis tentu akan berkurang.

Baca juga : Lengah Sedikit, Covid Meledak

Untuk itu, kita juga berharap para tokoh masyarakat ikut membantu menyadarkan orang-orang yang akan bepergian keluar kota supaya menunda dulu liburannya.

Setelah kurva penularan virus Corona menurun dan melandai baru masyarakat secara terbatas bisa liburan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat. ***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.