Dark/Light Mode

JXB Jadi Promotor Dan Kobalorator International Youth Championship Dan Soft Launching JIS

Sabtu, 20 November 2021 19:28 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Jakarta Experience Board (JXB) menjadi promotor dan kolaborator penyelenggaraan International Youth Championship dan Soft Launching Jakarta International Stadium.

Hal tersebut dijelaskan dalam konferensi pers International Youth Championship (IYC) Bali-Jakarta dan Menuju Malam Stadion Kita Jakarta International Stadium (JIS).

Konferensi pers dihadiri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Bali Wayan Koster, Kapolda Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra, Bupati Gianyar I Made Mahayastra, Direktur Utama Jakpro Widi Amanasto, Ketua Pancoran Soccer Field (PSF) Gede Widiade, dan Direktur Utama JXB Novita Dewi.

Baca juga : Pemprov Dan DPRD DKI Jajal Jakarta International Stadium, Anies Ikutan Main

Dalam konferensi pers tersebut, Direktur Utama JXB Novita Dewi menjelaskan, kasus Covid-19 yang telah menurun dan bisnis yang kembali bergerak, memberikan sinyal pulihnya industri pariwisata dan olahraga.

"Penyelenggaraan International Youth Championship dan Soft Launching JIS diharapkan mampu berkontribusi pada pemulihan industri pariwisata dan olahraga di Bali dan Jakarta, menjadi simbol kolaborasi antara Pemerintah Daerah baik DKI Jakarta dan Bali, BUMD, swasta serta menjadi upaya untuk melibatkan masyarakat dalam proses pemulihan sektor pariwisata dan olahraga Bali dan Jakarta," ujar Novita, dalam siaran pers, Sabtu (20/11). 

Rangkaian acara telah dimulai dengan kegiatan pre-event di sosial media pada 16 November dan akan berlangsung hingga 3 Desember mendatang. Adapun kegiatan pre-event yang akan dilakukan, yaitu diseminasi informasi melalui LED dan videotron pada 18 November hingga 10 Desember.

Baca juga : The Minions Kurangi Beban

Selain itu, terdapat rangkaian kegiatan yang melibatkan partisipasi masyarakat yaitu Instalasi ruang publik, photo box dan mural yang akan diadakan pada 22-30 November 2021.

Lalu, pada 3 Desember mendatang, akan ditayangkan video main teaser dari soft launching JIS. Di hari yang sama akan ada stadium visit bersama influencer, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan dan konferensi pers pertandingan di Bali.

Konferensi pers perdana telah terlaksana dan dilanjutkan nanti dengan rangkaian acara di Bali yang dimulai pada 2-9 Desember, sejak dari kedatangan atlet, gala dinner hingga pertandingan.

Baca juga : China Mau Baikan Sama Media Asing

Kegiatan akan dilanjutkan di Jakarta dengan gala dinner dan city tour pada 9-10 Desember. Para atlet diajak untuk mengitari kota dengan bus dan melihat landmark serta ikon budaya Jakarta. Rangkaian acara akan diakhiri dengan pertandingan final dilaksanakan pada 11 Desember 2021.

Upaya pemulihan sektor pariwisata harus terus dilakukan, namun kesehatan tetap menjadi prioritas utama. Adapun beberapa aturan yang akan disiapkan untuk memastikan penerapan protokol kesehatan pada setiap event.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.