Dark/Light Mode

Portugal vs Republik Ceko

CR7 Tebar Ancaman

Kamis, 9 Juni 2022 07:00 WIB
Cristiano Ronaldo. (Foto: Getty Images)
Cristiano Ronaldo. (Foto: Getty Images)

 Sebelumnya 
Lewat media sosialnya, Ronaldo menyebut penampilan Portugal baru saja dimulai.

“Rasanya seperti musim telah berakhir, tapi sebenarnya ini baru saja dimulai,” tulis pria berjuluk CR7 itu.

Kapten MU itu menyatakan kemenangan adalah hal terpenting dalam perjalanan kariernya dan sebagai bukti kepercayaan.

Baca juga : Tim Tango Tebar Ancaman

“Kemenangan adalah kekuatan untuk rakyat Portugal dan itu harapan mereka,” kata sang kapten.

Ronaldo baru saja menuntaskan musim yang sulit bersama Setan Merah – julukan MU. Penyerang berusia 37 tahun itu gagal membawa The Red Devils alias Setan Merah-julukan Manchester United- finis empat besar di Liga Inggris. Serta gagal di semua ajang yang diikuti. Meski begitu, Ronaldo bisa membuat 24 gol dalam semusim.

Selanjutnya, Ronaldo akan membantu Portugal tampil di Piala Dunia 2022 di Qatar, akhir tahun ini. Portugal lolos ke putaran final setelah harus menjalani playoff.

Baca juga : Formula 1, Duo Banteng Merah Tebar Ancaman

Sementara, kubu Republik Ceko, Patrik Schick dan Tomas Petrasek cedera saat ini. Mereka harus absen dari pertandingan melawan Portugal.

Masih di Grup A2, pertandingan Spanyol akan melakoni laga hidup mati lawan Swiss. Pasalnya, Tim Matador – julukan Spanyol, belum di posisi aman, sehingga harus meraih kemenangan agar bisa lolos.

Spanyol menempati posisi ketiga dengan raih dua poin, setelah menahan imbang Portugal 1-1 dan Republik Ceko 2-2.

Baca juga : MotoGP Portugal, Marc Marquez Tebar Ancaman

Nah, di lagan anti, La Furia Roja harus segera bangkit. Sebab, posisinya di dalam grup pun belum bisa menjanjikan bisa lolos ke babak fase grup. â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.