Dark/Light Mode

Puji Kehadiran Aurelien Di Real Madrid

Presiden El Real Sindir Mbappe

Kamis, 16 Juni 2022 07:00 WIB
Florentino Perez. (Foto: Getty Images).
Florentino Perez. (Foto: Getty Images).

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Real Madrid Frorentino Perez menyanjung pemain baru asal Perancis Aurelien Tchouameni. Sanjungan ini seperti menyindir Kylian Mbappe yang batal berlabuh ke Madrid.

Perlu diketahui, klub raksasa Spanyol Real Madrid resmi mendapatkan Aurelien Tchouameni dari AS Monaco. Sang pemain bahkan sudah diperkenalkan manajemen klub ke publik Selasa (14/6) malam waktu setempat, atau dini hari kemarin WIB. Perkenalan Aurelien itu dihadiri langsung presiden Florentino Perez.

Dalam sambutannya, Ferez memberi sanjungan kepada Aurelien Tchouameni. Nantinya Aurelien akan menggunakan nomor punggung 18, yang isinya mengandung sindiran buat Kylian Mbappe.

Baca juga : Selamat Datang Presiden Frank-Walter Steinmeier

“Aurelien yang terhormat, selamat, karena memenuhi impian Anda bermain untuk Real Madrid. Pada usia 22 Anda punya pilihan dan telah memilih Real Madrid,” kata Florentino Perez seperti dikutip dari situs resmi klub, kemarin.

“Rekan satu tim Anda (di Timnas Prancis), Benzema dan Camavinga akan memberitahu Anda tentang keajaiban Bernabeu. Sekarang Anda menemukannya sendiri,” tambahnya.

“Kami Madridista senang, talenta hebat seperti Anda telah memilih Real Madrid,” lanjut Perez.

Baca juga : Ngeri, 77 Kelurahan Di DKI Rawan Peredaran Narkoba

Menurut laporan The Marca, Aurelien Tchouameni direkrut El Real dari AS Monaco dengan harga mahal. Gelandang bertahan berusia 22 tahun itu diyakini jadi penerusnya Casemiro.

Laporan itu juga menangkap adanya sindiran bagi Mbappe yang batal bergabung dengan Real Madrid di musim panas ini. Sebab, striker muda asal Prancis itu awalnya berniat gabung dengan klub impiannya waktu kecil di saat kontraknya dengan PSG bakal habis akhir bulan ini.

Tapi, keinginan itu akhirnya batal di hari-hari terakhir. Mbappe bertahan tiga tahun lagi dengan kabarnya diiming-imingi gaji besar. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.