Dark/Light Mode

Hari Ini KLB Digelar

Erick Thohir Pilihan Tepat Pimpin PSSI

Kamis, 16 Februari 2023 08:00 WIB
Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kedua kanan) menerima lukisan bergambar dirinya saat kegiatan diskusi dengan suporter dan pecinta sepak bola di Denpasar, Bali, Sabtu (11/2/2023). (Foto: Antara).
Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kedua kanan) menerima lukisan bergambar dirinya saat kegiatan diskusi dengan suporter dan pecinta sepak bola di Denpasar, Bali, Sabtu (11/2/2023). (Foto: Antara).

 Sebelumnya 
Dengan pengalaman tersebut, Erick tahu persis bagaimana pengurus sepakbola di Italia. Seperti menata kompetisi, membina tim nasional, menegakkan peraturan, membangun aspek bisnis, dan menjalin hubungan yang harmonis dengan suporter.

“Kalau tidak salah, beliau investasi sebesar 480 juta dolar AS untuk membeli Inter Milan. Beliau juga berhasil meningkatkan nilai saham klub tersebut. Pengalaman berharga ini tidak dimiliki calon lain,” aku Fritz.

Memang, kata dia, lingkungan sepakbola Indonesia jauh berbeda dengan Italia. Namun, Erick bisa menerapkan manajemen berkualitas tinggi, dan tegas terhadap aturan seperti di Italia.

Baca juga : Elektabilitas Tinggi, Bukan Tidak Mungkin Erick Thohir Diusung PDIP

Fritz menaruh harapan besar kepada Erick untuk mengikuti jejak pengusaha kaya Australia, Frank Lowy, yang berhasil mereformasi sepakbola di Negeri Kanguru. Setelah prestasi Australia terpuruk, dan kompetisinya ambruk, Lowy berhasil membuat kompetisi untung besar dan Australia bisa lolos ke Piala Dunia.

“Saya berharap Pak Erick bisa melakukan hal yang sama. Untuk itu, saya berharap Pak Erick menambah struktur di PSSI untuk duduk sebagai strategi manajemen. Organisasi olahraga kita tidak pernah memiliki struktur ini,” pesan Fritz.

Namun, perubahan sepakbola Indonesia yang akan dilakukan Erick memerlukan dukungan dan komitmen yang sama dari para voters. Fritz berharap para voters bisa berpikir jernih dalam memberikan suaranya.

Baca juga : Erick Thohir Unggul Di Medsos Sebagai Kandidat Ketum PSSI

“Harapannya agar voters tidak menggunakan hak suara untuk kepentingan pribadinya. Voters harus lebih mementingkan masa depan sepakbola Indonesia dalam memberikan suaranya,” pesan Fritz.

Bukan hanya politisi dan pemerhati olahraga, publik juga ketahuan sering membicarakan Erick jelang KLB pemilihan Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Erick juga mengungguli empat calon lainnya yang paling banyak diperbincangkan di media sosial (medsos).

Hal tersebut diperoleh berdasarkan hasil pemantauan MediaWave, sebuah platform monitoring dan analisis media sosial Indonesia. Mereka melakukan pemantauan selama satu bulan, mulai 13 Januari hingga 13 Februari 2023.

Baca juga : Jokowi Pastikan Pangan Aman

General Manager Analyst of Mediawave, Nadia Shabilla mengatakan, nama Erick didominasi dengan kata kunci seperti kemajuan, harapan, dukungan, dan bersih. Dari empat indikator tersebut, menurutnya, Erick dinilai memberikan harapan terhadap kemajuan sepakbola Indonesia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.