Dark/Light Mode

Final Piala AFF 2023

Eduardo Gemilang, Indonesia Vs Vietnam Masih 0-0 Di Babak Pertama

Sabtu, 26 Agustus 2023 20:48 WIB
Para pemain timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2023. (Foto : ist)
Para pemain timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2023. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari tampil prima pada babak pertama final Piala AFF U-23 2023 lawan Vietnam di Stadion Rayong, Thailand, Jumat (24/8) malam. 

Ernando gemilang dengan menyelamatkan tendangan penalti timnas Vietnam

Kedua kesebelasan saling mencoba menyerang sejak menit awal. Skuad Vietnam menggebrak pertahanan Indonesia.

Baca juga : Kiai Maruf Yakin Indonesia Menang, Prediksi Skor Lawan Vietnam 1-0

Pada menit kedua, Vietnam mendapatkan peluang lewat Dinh Xuan Tien yang mendapatkan terobosan dari rekannya di lini tengah. Namun bola dapat diamankan kiper Indonesia Ernando Ari.

Pada menit ke-25 Indonesia mendapatkan tendangan bebas usai Beckham Putra dilanggar di luar kotak penalti Vietnam. Tendangan bebas Rifky Dwi yang mengarah ke gawang lawan masih dapat ditepis kiper Vietnam.

Petaka terjadi pada menit ke-33. Sontekan penyerang Vietnam Nguyen Minh Quang membentur tiang bola pantul menghadirkan perebutan bola antaran Minh Quang dan Dewangga. Namun Dewangga melanggar Minh Quang dan menghasilkan penalti untuk Vietnam.

Baca juga : Datang Langsung Ke Thailand, Erick Kasih Support Dan Doa Untuk Garuda Muda

Kiper Indonesia Ernando Ari tampil ciamik berhasil memblok tembakan penalti Vietnam yang dieksekusi Nguyen Quoc Viet yang mengarah ke kanan gawang Indonesia.

Timnas Indonesia U-23 sempat diragukan ke final karena sempat kalah di awal laga Grup B. Namun, Garuda Muda berhasil lolos dari fase grup sebagai runner up terbaik dengan koleksi 3 poin dari dua laga

Beckham Putra cs kemudian tampil perkasa di semifinal. Pasukan Shin Tae-yong memetik kemenangan telak atas tuan rumah Thailand dengan skor 3-1.

Baca juga : Pertarungan Adu Gengsi

Sementara Vietnam lolos sebagai pemuncak Grup C dengan sempurna yakni dua kali menang. Kemudian di semifinal, mereka membantai Malaysia dengan skor telak 4-1.
Susunan Pemain Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF U-23 2023:

Timnas Indonesia U-23 XI: Ernando Ari; Robi Darwis, Kadek Arel, Muhammad Ferarri, Alfeandra Dewangga, Haykal Alhafiz; Rifky Dwi Septiawan, Arkhan Fikri, Beckham Putra, Muhammad Ragil, Abdul Rahman.

Vietnam U-23 XI: Quan Van Chian; Luong Duy Cuong, Ngueyn Ngoc Thang, Tran Nam Hai, Nguyen Duc Viet; Dinh Xuan Tien, Khuat Van Khang, Nguyen Minh Quang, Vo Hoang Minh Khoa, Phaem Dinh Duy; Nguyen Quoc Viet
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.