Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Divaldo Alves Puji Mental Tempur Skuad Pendekar Cisadane

Senin, 11 Desember 2023 11:07 WIB
Pelatih Persita, Divaldo Alves. (Foto : Ist)
Pelatih Persita, Divaldo Alves. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Divaldo Alves memuji mental dan kerja keras para pemain Persita yang mampu menahan kengototan skuad Persikabo 1973.

Sebelumnya, Persita menang aras Persikabo 1973 dengan skor 2-1 pada lanjutan BRI Liga 1 2023/23 pekan ke-22 pada hari Minggu (10/12) malam di Indomilk Arena.

Dua gol kemenangan Pendekar Cisadane dicetak masing-masing oleh Rifky Dwi Septiawan dan Ramiro Fergonzi di babak pertama.

Baca juga : Marcelo Percaya Macan Putih Mampu Terkam Maung Bandung

Sementara Persikabo 1973 sempat memperkecil keadaan lewat gol dari Roni Sugeng di penghujung laga.

Usai laga Divaldo mengatakan bahwa keinginan untuk menang ditunjukan oleh anak asuhnya di sepanjang pertandingan.

"Pertandingan ini kita sadar bahwa akan berjalan dengan sulit, tekanan pasti ada karena kita bermain di Indomilk Arena untuk terakhir kalinya musim ini. Persikabo 1973 juga ingin mencuri poin, biasanya tim yang ada di papan bawah klasemen selalu bermain ngotot," ujar Divaldo.

Baca juga : Thomas Doll Soroti Mental Skuad Macan Kemayoran

"Kalau kita lihat hari ini Persikabo 1973 bermain spartan dan ingin mencari hasil positif. Tapi kita selalu menjaga jalannya pertandingan, karena pemain kita punya misi yang kita inginkan hari ini. 

"Para pemain hari ini bermain sangat pintar dan dewasa, membangun serangan dengan baik. Mental kemenangan pemain hari ini sangat istimewa," paparnya.

Sementara itu bek sayap, Mario Jardel menambahkan bahwa dukungan penuh dari Persita Fans yang hadir di Indomilk Arena juga sangat berpengaruh pada daya juang para pemain.

Baca juga : Malam Ini, Persita Bidik Poin Penuh Lawan Persikabo

"Alhamdulilah dengan hasil tiga poin ini kita bisa memperbaiki peringkat di klasemen, yang terpenting hari ini adalah kerja keras dari pemain, pelatih dan official yang ada di Persita," kata Jardel.

"Saya ucapkan terima kasih banyak kepada suporter yang sudah mendukung penuh selama 90 menit kami bertanding, mereka tak henti memberikan semangat untuk kami dan menjadi motivasi lebih untuk kami," lanjutnya.

Dengan kemenangan ini posisi Persita naik ke urutan ke-13 klasemen sementara dengan 26 poin. Di laga selanjutnya atau Minggu (17/12), tuan rumah Bhayangkara FC akan dihadapi oleh Persita.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.