Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Persib Vs Persis Solo, Nick Kuipers Absen

Jumat, 26 Januari 2024 15:43 WIB
Akumultasi kartu kunig, Nick Kuipers absen saat Persib hadapi Persis Solo, Minggu (4/2). (Foto : Ist)
Akumultasi kartu kunig, Nick Kuipers absen saat Persib hadapi Persis Solo, Minggu (4/2). (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Nick Kuipers dipastikan absen pada laga perdana kompetisi BRI Liga 1 tahun 2024 saat Persib bersua dengan Persis Solo.

Dijadwalkan, laga Persib kontra Persis Solo pada lanjutan Liga 1 2023/2024 digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu, 4 Februari 2024.

Nick Kuipers absen akibat hukuman larangan bertanding karena akumulasi kartu kuning. Sejauh ini, bek asal Belanda ini sudah mengoleksi 7 kartu kuning. Kartu kuning ketujuh didapatkannya pada pertandingan melawan Bali United, 18 Desember 2023 lalu

Baca juga : Cagliari Vs Torino, Duel Papan Tengah

Pelatih Bojan Hodak mengaku masih mencari komposisi terbaik di lini pertahanan timnya yang akan diturunkan di pertandingan menggantikan Nick.

"Sudah oke. Tapi, saya masih belum yakin karena Nick mengalami hukuman larangan bermain. Jadi, siapa yang akan bermain, apakah Alberto dengan Victor, Alberto dengan Kakang atau Kakang dengan Victor, ini yang akan kami tentukan," kata pelatih asal Kroasia itu.

Meski begitu, Bojan tak risau. Sebab, tiga bek tersebut tampil dengan cukup baik pada uji tanding menghadapi Dewa United, beberapa waktu lalu.

Baca juga : Uji coba, Persib Bandung Gasak Dewa United 3-0

"Siapapun yang akan bermain nanti di pertandingan, mereka telah bermain dengan baik kemarin (uji tanding). Hal baik lainnya adalah mereka juga memiliki komunikasi yang sangat baik dengan penjaga gawang kami, Kevin dan Teja," jelasnya.

Menghadapi Persis, Bojan Hodak masih fokus meningkatkan kebugaran para pemain. Hal itu sebagai respon dan evaluasi atas penampilan Achmad Jufriyanto dan kawan-kawan di uji tanding kontra Dewa United.

"Kini, latihan lebih pendek, tapi juga lebih intensif. Kami ingin membuat pemain lebih segar karena dari yang terlihat di game sebelumnya, kami menang tapi pergeralan pemain terasa masih sedikit berat," ungkapnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.