Dark/Light Mode

Garuda Muda Masuk Semifinal Piala Asia U-23

Panggung Olimpiade Sudah Di Depan Mata

Sabtu, 27 April 2024 06:40 WIB
Selebrasi Pemain Timnas Indonesia U-23 usai lolos ke Semifinal Piala Asia U-23. (Foto: PSSI)
Selebrasi Pemain Timnas Indonesia U-23 usai lolos ke Semifinal Piala Asia U-23. (Foto: PSSI)

 Sebelumnya 
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong (STY) mengaku persaannya campur aduk setelah mengantarkan Garuda Muda melenggang ke semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Sebagai pelatih, STY senang karena kembali membawa sepak bola Indonesia terbang tinggi. Namun, di satu sisi, dia sulit berkata-kata melihat negara kelahirannya Korsel tersingkir sekaligus gagal tampil untuk kesepuluh kalinya secara berun­tun di Olimpiade 2024 di Paris, Prancis, nanti.

“Saya sangat senang dan ba­hagia, tetapi di sisi lain, ini sangat sulit. Pemenangnya ha­rus ditentukan,” kata STY pada jumpa pers seusai laga, dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (26/4/20224).

Baca juga : Laga Playoffs NBA, 76ers Tumbangkan Knicks

“Sekarang saya bertanggung jawab atas tim Indonesia. Saya harus melakukan yang terbaik untuk Indonesia,” tambahnya.

Pada kesempatan sama, kiper Indonesia Ernando Ari Sutaryadi tak ingin laju Garuda Muda yang sudah mencapai semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar tidak berakhir dengan gelar juara. Satu kemenangan lagi akan membawa Indonesia bermain di Olimpiade Paris 2024, men­gulangi catatan Garuda Muda 68 tahun yang lalu ketika tampil di Olimpiade Melbourne 1956.

Namun, Ernando yang kem­bali menjadi aktor kemenangan Indonesia di Piala Asia U-23 membidik target lebih tinggi.

Baca juga : 3 Mantan Pengacara SYL Dipanggil Ke Pengadilan

“Kami harus melanjutkan perjalanan kami dan ini bukan­lah akhir. Kami ingin menjadi juara,” kata kiper 22 tahun itu.

Ernando yang menepis ten­dangan penalti pemain timnas Australia Mohamed Toure pada laga kedua, kembali menunjuk­kan kualitasnya dengan menepis dua tendangan penalti pemain Korea Selatan, Kang Sang-yun dan Lee Kang-hee, sekaligus menjadi eksekutor penalti den­gan baik pada perempat final Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat WIB.

Kiper Persebaya Surabaya itu mengungkap bahwa ketenangan timnya pada babak adu tos-tosan adalah berkat “saling percaya dalam hal adu penalti”.

Baca juga : Paloh-Prabowo Sudah Rangkulan

Dia yang menepis dua tendan­gan dan menjadi algojo penalti juga mengaku sudah berlatih berkali-kali apabila dibutuhkan pada babak paling menegangkan ini.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Sabtu, 27 April 2024 dengan judul Garuda Muda Masuk Semifinal Piala Asia U-23, Panggung Olimpiade Sudah Di Depan Mata

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.