Dark/Light Mode

Tenis Italia Open 2024

Telat Fokus, Medvedev Keok

Kamis, 16 Mei 2024 06:30 WIB
Daniil Medvedev. (Foto: Getty Images)
Daniil Medvedev. (Foto: Getty Images)

RM.id  Rakyat Merdeka - Upaya petenis putra Daniil Medvedev untuk mempertahankan gelar Italia Open 2024, kandas. Medvedev disingkirkan Tommy Paul.

Duel antara Medvedev versus Paul, tersaji di Foro Italico, Roma, kemarin. Medvedev yang berstatus unggulan ke-2, takluk dengan cukup mudah, 1-6, 4-6.

Usai pertandingan, Medvedev mengaku, harus memiliki mental lebih baik untuk menghadapi pertandingan.

Saat laga melawan Paul, pe­tenis Rusia itu bilang, baru bisa tenang dan fokus di akhir pertandingan. Di mana hal itu sudah terlambat.

Baca juga : Maria Theodore, Tinggalin Jefri Nichol?

“Sejujurnya ini mengece­wakan. Saya ingin berbuat lebih baik di sini,” ucap Medvedev, dilansir Kantor Berita 𝘈𝘨𝘦𝘯𝘤𝘦 𝘍𝘳𝘢𝘯𝘤𝘦 𝘗𝘳𝘦𝘴𝘴𝘦 (AFP), kemarin.

Sedangkan, bagi Paul, ini merupakan perempat final per­tamanya di level Masters 1000. Di babak berikutnya, dia meng­hadapi petenis Polandia Hubert Hurkacz.

Menghadapi Hurkacz, Paul mengaku telah siap. Dia telah menjalani latihan dan adaptasi, sebelum musim turnamen di lapangan tanah liat digelar.

“Saya sangat nyaman dan bersenang-senang di sini,” kata Paul.

Baca juga : Nurul Ghufron Masih Ngiler Jadi Pimpinan KPK

Dari beberapa laga lainnya, Alexander Zverev lolos ke perempat final setelah menga­lahkan Nuno Borges. Petenis Jerman itu menang 6-2, 7-5 untuk menghadapi Taylor Fritz di perempatfinal.

Turut lolos ke perempat fi­nal, Stefanos Tsitsipas. Petenis Yunani itu mengkandaskan pe­tenis Australia Alex de Minaur 6-1, 6-2 dalam waktu satu jam. Berikutnya, dia akan melawan Nicolas Jarry.

Di sektor putri, petenis nomor satu dunia Iga Swiatek melanjut­kan upayanya untuk meraih gelar ketiga di Roma. Swiatek lolos ke perempat final setelah melewati Madison Keys 6-1, 6-3.

“Hari ini saya sangat bangga pada diri saya sendiri karena saya merasa bermain lebih baik dan yang pasti ini adalah hari terbaik bagi saya di Roma,” ujar Swiatek, usai laga.

Baca juga : Jokowi Ditanya Bersediakah Jadi Penasihat Prabowo

Di pertandingan lain, petenis Amerika Serikat (AS) Coco Gauff mencetak kemenangan atas petenis Top 10 pertamanya musim ini. Gauff menang 7-4(4), 6-1 atas Zheng Qinwen 7-6(4), 6-1. Gauff membutuhkan waktu satu jam 49 menit untuk men­gandaskan Zheng.

Sebelumnya, di level senior, Gauff dan Zheng belum pernah bertemu. Pertemuan terakhir mereka adalah saat masih sama-sama berstatus petenis junior. Gauff yang kini berusia 20 tahun, memprediksi persaingan­nya dengan Zheng yang berusia 21 tahun, akan berlangsung lama.

“Senang melihat rekan-rekan saya naik. Persaingan akan tetap sama mungkin dalam 10 tahun ke depan,” ucap Gauff.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis, 16 Mei 2024 dengan judul Tenis Italia Open 2024, Telat Fokus, Medvedev Keok

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.