Dark/Light Mode

Piala Eropa 2020

Lolos 16 Besar, Oranye Pede Juara

Jumat, 18 Juni 2021 06:43 WIB
Selebrasi timnas Belanda usai mengalahkan Austria. (Foto : Istimewa)
Selebrasi timnas Belanda usai mengalahkan Austria. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Timnas Belanda sukses menapaki fase 16 besar Liga Eropa usai meraih kemenangan atas Austria 2-0 pada laga yang digelar Jumat (18/6) di Johann Cruyff Arena di Amsterdam ini hari tadi.

Kemenangan Oranye berkat dua gol yang masing-masing diciptakan Memphis Depay dan Denzel Dumfries pada babak kedua lawan Austria. Belanda menempati peringkat pertama usai dua kali menang di grup C Piala Eropa 2020.

Baca juga : Italia 3-0 Swiss, Azzurri Menuju 16 Besar

Hasil ini mengantarkan Belanda lolos 16 besar untuk pertama kali dalam 13 tahun terakhir. Sebelumnya tersingkir pada fase grup Euro 2012 dan tidak lolos ke putaran final dalam edisi 2016 turnamen ini.

Capaian ini juga membuat pelatih Belanda Frank de Boer makin percaya diri, timnya akan semakin bagus dari pertandingan satu pertandingan lainnya.

Baca juga : Turki Vs Wales, Ngarep Sentuhan Pemain Ke-12

"Anda harus berkembang dalam sebuah turnamen, khususnya karena perasaan Anda bersama sebagai tim, sebagai kesatuan," kata de Boer seperti dikutip laman UEFA.

"Ini juga perasaan pada sistem yang kita mainkan, ketergantungan kepada pola main, garis permainan, kami berdiskusi bersama mengena apa yang bisa kami tingkatkan, ini berlangsung bagus sekali, ini bisa berjalan lebih baik," kata dia.

Baca juga : Spanyol-Swedia Dapat Kaca Mata

"itulah caranya Anda tumbuh memasuki turnamen dan kesatuan yang kami punya saat ini sungguh penting." [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.