Dark/Light Mode

Hasil Liga Italia: Mou Bawa AS Roma Menang, Juve Ditahan Udinese

Senin, 23 Agustus 2021 06:10 WIB
Selebrasi para pemain AS Roma menang atas Fiorentina pada laga awal seri A. (Foto
Selebrasi para pemain AS Roma menang atas Fiorentina pada laga awal seri A. (Foto

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Jose Mourinho sukses mengawali musimnya di Liga Italia bersama AS Roma dengan kemenangan atas Fiorentina. Ronaldo gagal bawa Juventus menang atas Udinese.

AS Roma menang 3-1 atas Fiorentina pada pertandingan pembuka musim mereka, Minggu (22/8) waktu setempat. Dua gol Jordan Veretout jadi kunci kemenangan Serigala Merah atas Fiorentina.

Kemenangan tersebut juga menjadi kemenangan pertama Jose Mourinho sebagai pelatih Serie A dalam pertandingan di mana kedua tim harus bermain dengan 10 orang.

Baca juga : Hasil Liga Inggris: Lukaku Tancap Gas, Spurs Bekuk Wolverhampton

Penjaga gawang Fiorentina Bartlomiej Dragowski diusir karena melanggar pemain baru Roma Tammy Abraham pada menit ke-17. 

Roma memecah kebuntuan lewat Henrikh Mkhitarya pada menit ke-26. AS Roma juga kehilangan pemain usai Nicolo Zaniolo yang kembali lagi bermain setelah lebih dari setahun absen karena cedera yang panjang juga diusir wasit karena dua kali dapat kartu kuning.

Veretout tampil cemerlang membuat tuan rumah unggul pada menit ke-60 sebelum pemain Prancis itu mengubah skor menjadi 3-1 sebelas menit menjelang pertandingan ini selesai.

Baca juga : Hasil Liga Italia: Hakan Gemilang, Lazio Tebar Ancaman

Laga lain, Juventus ditahan imbang Udinese 2-2 dalam pertandingan pembuka musim Serie A. Cristiano Ronaldo yang diturunkan sebagai pemain pengganti oleh Juventus gagal mengantarkan timnya menang setelah golnya pada menit terakhir dianulir oleh VAR.

Dua gol dari Paulo Dybala dan Juan Cuadrado membawa Juve unggul pada babak pertama. Namun Pereyra memlngubah skor lewat sepakan penalti yang tak bisa dimentahkan penjaga gawang Wojciech Szczesny enam menit setelah turun minum.

Dan akhirnya kesalahan fatal kiper Juventus asal Polandia lainnya membuat Gerard Deulofeu membawa Udinese menyamakan kedudukan pada menit ke-83.

Baca juga : Sambut Liga 1, Skuad Maung Bandung Siap Latihan Bersama

Dalam pertandingan lainnya, dua gol dari Lorenzo Insigne dan Eljif Elmas membawa Napoli menang 2-0 atas Venezia di Naples. Uniknya tuan rumah Napoli harus bermain dengan sepuluh orang sejak menit ke-23 setelah Victor Osimhen diusir keluar lapangan karena mendapatkan kartu merah, demikian Reuters. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.