Dark/Light Mode

Livy Renata

Ketawain Hujatan

Selasa, 23 April 2024 06:00 WIB
Livy Renata
Livy Renata

RM.id  Rakyat Merdeka - Livy Renata menepis tuduhan membeli mobil Mercy untuk ibunda pake uang sumbangan. Selebgram ini ogah pusing dengan gosip tersebut. Menurutnya, warganet di Indonesia kebanyakan drama.

LIVY buka suara soal heboh membuka donasi untuk membelikan ibundanya mobil Mercedes Benz.

Selebgram dan influencer ini menepis tuduhan memanfaatkan uang sumbangan fans dan netizen buat beli mobil.

Baca juga : Anies-Imin Pasrah PDIP Masih Ngegas

“Itu nggak benar. Aku juga nggak akan bicara yang gimana sih. Terima kasih saja,” respons Livy.

Gadis berusia 21 tahun ini berkilah program donasi hanya gimmick se­mata.

“Lagian kan nggak cukup uangnya. Harga mobil yang aku beli kan mahal sekali, kalau dari situ nggak cukup,” sambung Livy.

Baca juga : Kepuasan Publik Ke Presiden Tetap Kokoh

Sang gamer sadar mendapatkan ban­yak hujatan. Tapi, ia cuek saja. “Hujat saja, aku mah santai,” ceplosnya, lalu tertawa.

Livy mengaku, tidak suka disebut mengemis kepada orang banyak, lan­taran apa yang dilakukannya menim­bulkan pro kontra.

“Aku tidak mengemis. Kan di ap­likasi Trakteer itu ada namanya damura, itu semacam uang gitu buat traktir idola kalian di situ,” tuturnya.

Baca juga : Rakyat Merdeka Adalah Sahabat yang Jujur!

Lalu bagaimana reaksi sang bunda, Susana Rahardjo saat dibelikan Mercy? “Mami nangis, karena aku nggak per­nah beliin dia barang mahal. Terima dia kayak kaget saja,” klaim Livy.

Bintang series A+ ini menilai netizen terlalu banyak drama. “Mami tuh nggak suka kayak gitu, jadi nggak mikirin banget,” tutur Livy.

“Iya, mereka suka drama. Makanya aku nggak klarifikasi kemarin,” tandas pemain Love In Game ini.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.