Dark/Light Mode

Mahasiswa Protes Uang Kuliah Naik Berkali-kali Lipat

Ledia Hanifa Amaliah: Kampus Sebaiknya Memiliki Badan Usaha

Senin, 20 Mei 2024 07:50 WIB
Ledia Hanifa Amaliah, Anggota Komisi X DPR. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)
Ledia Hanifa Amaliah, Anggota Komisi X DPR. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)

 Sebelumnya 
Kenaikan UKT yang diprotes mahasiswa ini, karena  Permendikbud ya?

Permendikbud harusnya merujuk pada UU (Undang-Undang) Pendidikan Tinggi. UU Pendidikan Tinggi mengingatkan, harus ada keseimbangan. Ada mahasiswa yang tidak mampu, ada yang kategori mampu. Kalau menetapkan pembiayaan pendidikan, harus semampu mahasiswa atau orangtuanya.

Di UU Pendidikan Tinggi, pembiayaan itu dari mana sumbernya?

Baca juga : Muhadjir Effendy: Kenaikan UKT Untuk Mahasiswa Baru Saja

Pembiayaan itu bisa dari Pemerintah, bisa dari orangtua, atau pihak ketiga yang membiayai. Pihak ketiga itu bisa beasiswa, bisa juga orangtua angkat, orangtua asuh. Nah, itu yang harusnya dicermati, tidak hanya  memutuskan begitu saja.

Tapi, pihak kampus mengklaim, kenaikan ini untuk biaya operasional. Tanggapan Anda?

Untuk memenuhi biaya operasional, kampus  didorong memiliki badan usaha, untuk menutupi biaya operasional yang tidak tertutup itu. Mestinya, hal seperti ini sudah dipikirkan dari awal.

Baca juga : Golkar Siapin Karpet Merah Untuk Jokowi Dan Gibran

Kampus harus lebih kreatif?

Iya, mestinya lebih kreatif tentang apa yang bisa dilakukan. Jangan semua dibebankan kepada mahasiswa. Bagaimana kita mau bersaing dengan negara lain, kalau biaya kuliah tidak terjangkau. Kalau begini situasinya, berarti negara tidak niat punya bonus demografi. Tapi, jadi musibah bonus demografi.

Apakah Permendikbud yang berkaitan dengan ini, perlu dibatalkan?

Baca juga : Pembukaan Lapangan Kerja Harus Dikebut

Harusnya ditinjau ulang dan dikaji lebih dalam, karena persoalan biaya ini harus melibatkan segala macam referensi. REN

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 2, edisi Senin, 20 Mei 2024 dengan judul "Mahasiswa Protes Uang Kuliah Naik Berkali-kali Lipat, Ledia Hanifa Amaliah: Kampus Sebaiknya Memiliki Badan Usaha"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.