Dark/Light Mode

Peringati Lima Dekade Perusahaan

Airbus Terus Berinovasi di Industri Aviasi

Kamis, 30 Mei 2019 15:26 WIB
Atraksi terbang lintas seluruh keluarga pesawat sipil Airbus (A220, Keluarga A320, A330neo, A350 XWB, A380 dan BelugaXL) yang diiringi oleh divisi penerbang akrobatik Perancis Patrouille de France untuk merayakan 50 tahun Airbus di Toulouse, Perancis. (Foto:  Istimewa).
Atraksi terbang lintas seluruh keluarga pesawat sipil Airbus (A220, Keluarga A320, A330neo, A350 XWB, A380 dan BelugaXL) yang diiringi oleh divisi penerbang akrobatik Perancis Patrouille de France untuk merayakan 50 tahun Airbus di Toulouse, Perancis. (Foto: Istimewa).

RM.id  Rakyat Merdeka - Menyoroti momen-momen bersejarah Airbus sebagai perusahaan pelopor kemajuan industri selama lima dekade, Airbus meluncurkan kampanye global untuk memperingati ulang tahun perusahaan yang ke-50.

Kampanye dimulai pada Rabu (29/5) menandai 50 tahun sejak Menteri Transportasi Prancis Jean Chamant dan Menteri Ekonomi Jerman Karl Schiller menandatangani perjanjian kerja sama di Paris Air Show tahun 1969.

Perjanjian tersebut merupakan awal pengembangan pesawat A300, pesawat Eropa pertama dengan lorong dan mesin jet ganda untuk perjalanan jarak menengah. 

Baca juga : Suasana Mudik Mulai Terasa di Soekarno-Hatta

Disampaikan CEO Airbus Guillaume Faury, “Perjalanan Airbus penuh dengan cerita mengenai ambisi dan kemajuan, dan merupakan bukti integrasi Uni Eropa. Selama lebih dari lima dekade, Airbus telah menyatukan bisnis aviasi sipil dan militer di Eropa. Semangat untuk berinovasi telah mengantarkan kami menjadi yang pertama dalam banyak hal, seperti mentransformasi industri aviasi dan mendorong masyarakat untuk terus maju. Cerita Airbus merupakan cerita dari para karyawan yang luar biasa, dan juga cerita mengenai pencapaian-pencapaian besar yang telah didapatkan dan yang akan diraih."

Kampanye ini akan berlangsung dari tanggal 29 Mei hingga 17 Juli 2019. Selama 50 hari, kanal daring Airbus akan mempublikasikan konten baru yang menarik setiap hari.

Rangkaian konten ini akan mengangkat cerita orang-orang dan inovasi yang telah mendorong kemajuan industri, serta berbagai program dan inisiatif Airbus lainnya.

Baca juga : Singapura Keluhkan Pemberitaan Cacar Monyet di Media Indonesia

Kampanye ini menyoroti berbagai aspek dari bisnis Airbus yang mencakup pesawat komersil, helikopter, dan berbagai produk untuk bidang pertahanan dan antariksa.

Kampanye 50 tahun ini juga akan menampilkan wajah Airbus di masa yang akan datang sebagai pelopor industri aviasi yang inovatif dalam menangani isu-isu penting di masyarakat.

Hal tersebut mencakup inovasi pembuatan pesawat elektrik untuk mengurangi emisi, digitalisasi desain pesawat, ataupun pengembangan transportasi udara baru untuk wilayah perkotaan.  Area-area manufaktur Airbus juga akan merayakan tonggak bersejarah ini.

Baca juga : Awas, Investor Asing Kabur

Perayaan ini akan diawali dengan atraksi terbang lintas seluruh keluarga pesawat sipil Airbus, yang akan disertai dengan penerbangan akrobatik oleh divisi penerbang Patrouille de France, di Toulouse, Perancis pada jam 12 siang waktu setempat. [SRI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.