Dark/Light Mode

Gandeng PermataBank, AirAsia Travel Fair 2023 Tebar Diskon & Promo

Jumat, 6 Oktober 2023 16:57 WIB
AirAsia Travel Fair (AATF) 2023 kembali hadir di Jakarta. Menggandeng PermataBank, AATF di Laguna Atrium Central Park Mall Jakarta, 6-8 Oktober 2023. (Foto: Istimewa)
AirAsia Travel Fair (AATF) 2023 kembali hadir di Jakarta. Menggandeng PermataBank, AATF di Laguna Atrium Central Park Mall Jakarta, 6-8 Oktober 2023. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Direktur Operasi Indonesia AirAsia Wuri Septian mengatakan, setelah pandemi Covid-19 tren perjalanan kembali meningkat.

Untuk itu, AirAsia ingin mengakomodir keinginan perjalanan yang tinggi dari masyarakat dengan mengadakan travel fair ini.

"AirAsia Travel Fair merupakan manifestasi mewujudkan wisata yang berkulitas dengan biaya yang kompetitif," kata Wuri.

Baca juga : Update Perolehan Medali Asian Games 2022 Hari Ini, Indonesia Ranking Berapa?

Sementara itu, Division Head Corporate Communication PermataBank Glenn Ranti mengaku berkomitmen untuk memberikan kemudahan bagi nasabah PermataBank dalam bertransaksi di AATF ini.

"Kami menghadirkan cashback hingga Rp 2 juta plus potongan harga hingga Rp300 ribu jika Anda melakukan transaksi dengan PermataKartuKredit dan AirAsia Cards. Kami juga memberikan tambahan bonus 5.000 AirAsia Points untuk transaksi menggunakan AirAsia Cards," jelasnya.

Menurut Glenn, kehadiran PermataBank dalam pameran AATF 2023 merupakan salah satu perwujudan komitmen untuk senantiasa memperluas segmen dan memperdalam hubungan dengan mitra strategis serta nasabah.

Baca juga : Gandeng Perajin Muda Modern, INACRAFT 2023 Siap Bawa Produk Kerajinan Lokal Mendunia

"Hal ini juga sekaligus untuk memperkuat posisi kami sebagai universal bank, dengan memelihara hubungan dan memberikan value terbaik bagi nasabah PermataBank dan pengunjung AATF 2023," katanya.

Dalam AATF 2023 kali ini juga bertabur beragam hadiah. Selama pameran, pengunjung yang beruntung akan berkesempatan untuk memenangkan total 2.500.000 AirAsia Points dan undian tiket penerbangan dari Jakarta ke Labuan Bajo, Singapura, Kuala Lumpur, bahkan Bangkok, dengan minimal pembelanjaan Rp5 juta per kode pemesanan.

Khusus pembelian tiket penerbangan ke Singapura, pelanggan juga berkesempatan mendapatkan voucher menginap di hotel bintang 4, tiket masuk tempat wisata Mandai Bird Paradise, serta Airport Transfer untuk 2 orang penumpang.

Baca juga : Gandeng Bukalapak, Bank Mandiri Taspen Genjot Digitalisasi UMKM

Tersedia juga exclusive souvenir lainnya khusus pembelian tiket penerbangan ke Thailand serta pembelian asuransi perjalanan dari Tune Protect.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.