Dark/Light Mode

Rayakan HUT Ke-78 KAI, PT KAI Daop 1 Jakarta Gelar One Family Fest 2023

Selasa, 10 Oktober 2023 10:27 WIB
Foto: PT KAI Daop 1 Jakarta
Foto: PT KAI Daop 1 Jakarta

RM.id  Rakyat Merdeka - PT KAI Daop 1 Jakarta merayakan HUT Ke-78 KAI di Stasiun BNI City, Minggu (8/10/2023).

Perayaan ini dihadiri ribuan pegawai Daop 1 Jakarta yang ikut merayakan dengan semangat memeriahkan acara bertema "One Family Fest 2023".

"Tema perayaan ini mencerminkan semangat kebersamaan dan persatuan di antara pegawai KAI Daop 1 Jakarta yang telah menjalani peran penting dalam sistem transportasi kereta api Indonesia," ujar Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendri Wintoko dalam siaran pers, dikutip Selasa (10/10/2023).

Banyak kegiatan menarik yang telah dalam perayaan ini. Salah satunya, penampilan istimewa dari bintang tamu terkenal, Ada Band, yang menghibur semua yang hadir dengan penampilan live mereka yang energetik.

Baca juga : HUT Ke-85, Sinar Mas Gelar Tjipta UMKM Fair 5.0

Selain penampilan Ada Band, KAI Daop 1 Jakarta juga mempersembahkan Duo Libra yang berkolaborasi dengan vokalis dan musisi KAI Daop 1 Jakarta.

Beberapa kegiatan lain, di antaranya Jalan Sehat bersama keluarga besar KAI Daop 1 Jakarta dan perwakilan dari Anak Perusahaan.

Lalu, Zumba, layanan kesehatan gratis, dan play ground yang disediakan untuk anak-anak karyawan KAI selama kegiatan.

Dalam rangkaian kegiatan HUT KAI ke-78, KAI Daop 1 Jakarta juga telah menyelenggarakan berbagai kegiatan lomba.

Baca juga : Meriahkan HUT ke 17 , JCO Indonesia Gelar JCO Run 2023 dan Promo Spesial

Salah satunya, "Kadaop Cup 2023" yang merupakan perlombaan Sepak Bola yang diikuti oleh Pekerja Daop 1 dan Anak Perusahaan.

Acara ini juga menjadi momentum bagi EVP Daop 1 Jakarta Iwan Eka Putra, untuk memberikan sambutan inspiratif.

"Ia mengingatkan kita semua tentang peran penting KAI dalam menghubungkan masyarakat Indonesia dan menggerakkan perekonomian negara," tutur Ixfan.

"Ia juga menekankan pentingnya kebersamaan dan dedikasi para pegawai KAI dalam menjalankan tugas mereka," sambungnya.

Baca juga : Rayakan HUT Ke-23 Waroeng Steak Shake Gelar Turnamen Bulutangkis

Ixfan menambahkan, perayaan HUT KAI ke-78 ini tidak hanya menjadi kesempatan untuk merayakan sejarah yang gemilang.

Namun juga sebagai komitmen membangun sistem transportasi kereta api yang lebih modern dan efisien untuk masyarakat Indonesia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.