Dark/Light Mode

Bareng Ibu Negara Iriana Joko Widodo

Indonesia Power Tanam Mangrove Di Kawasan Pantai PLTU Banten

Senin, 11 Maret 2019 23:04 WIB
Ibu Negara Iriana Joko Widodo (tengah), Direktur Utama Indonesia Power Sripeni Inten Cahyani (kedua kanan), dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya (kanan)  saat menaman batang mangrove di Banten. (Dok : Humas PT PLN)
Ibu Negara Iriana Joko Widodo (tengah), Direktur Utama Indonesia Power Sripeni Inten Cahyani (kedua kanan), dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya (kanan) saat menaman batang mangrove di Banten. (Dok : Humas PT PLN)

 Sebelumnya 
Inten menegaskan bahwa Indonesia Power sesuai misinya yaitu Menyelenggarakan Bisnis Pembangkitan Tenaga Listrik dan Jasa Terkait yang Bersahabat dengan Lingkungan, sangatlah peduli terhadap kondisi Lingkungan dan Ekosistem sekitarnya, demi keberlangsungan  bisnis Perusahaan.

“Sebagian besar unit Pembangkit Indonesia Power berlokasi di wilayah pesisir yang rentan abrasi atau Tsunami. Untuk itu tentu saja Indonesia Power sangat concern terhadap keberadaan hutan mangrove ini, yang bisa meminimalisir abrasi dan menahan hantaman ombak laut” pungkasnya. 

Baca juga : OSO Dorong Transportasi KA Di Kalimantan

Khusus terkait Mangrove, di beberapa lokasi, Indonesia Power melalui Program CSR nya menginisiasi untuk mengembangkan produk olahan dari tanaman mangrove. Dari mulai olahan makanan sampai dengan memanfaatkan tanaman mangrove untuk menjadi pewarna alami Batik. 

Indonesia Power juga memberdayakan kelompok-kelompok Perempuan untuk menjadi pengrajin batik Mangrove di sekitar wilayah operasi unit Pembangkitnya.

Baca juga : PKB Makin Ngetop Di Kalangan Wong Cilik

Dijelaskan, program CSR Pemberdayaan Kelompok Perempuan Pengrajin Batik Mangrove ini dapat dikelompokkan sebagai program inspirasi perempuan yang merupakan komitmen perusahaan terhadap kemandirian wanita di Indonesia.

"Berharap melalui program pemberdayaan perempuan ini, akan memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar. Dan yang paling penting adalah memberi manfaat bagi lingkungan hidup," tutur Inten. (JAR)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.