Dark/Light Mode

Keren Nih, Jadi Bankir Di BNI Bisa Magang Di Luar Negeri

Senin, 2 November 2020 12:06 WIB
Pegawai sedang menjelaskan fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi BNI Mobile Banking di Kantor Cabang Luar Negeri BNI Tokyo. (Foto: Dok. BNI)
Pegawai sedang menjelaskan fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi BNI Mobile Banking di Kantor Cabang Luar Negeri BNI Tokyo. (Foto: Dok. BNI)

 Sebelumnya 
Melalui program ini, para BNI Hi-Movers (sebutan karyawan BNI) diharapkan dapat memiliki pemahaman yang komprehensif mengenai International Banking serta memiliki net working yang luas.

Bisnis International Banking ini perlu diperkuat karena menjadi salah satu strength point dan competitive advantage BNI sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia. “BNI berkomitmen untuk Go Global, sehingga pengembangan kapasitas sumber daya manusianya juga diarahkan pada peningkatan literasi International Banking.

Baca juga : Seruan Boikot Produk Prancis Bikin Pedagang dan Konsumen Menjerit

Melalui Program Overseas Branch Internship ini, kami akan memiliki Pipeline Talent dalam bidang International Banking. Program ini juga menjadi sarana pengembangan pegawai, serta menjadi sarana retensi pegawai yang High-Potential,” ujar Direktur Human Capital dan Kepatuhan BNI Bob Tyasika Ananta di Jakarta, akhir pekan lalu.

BNI menerapkan persyaratan yang cukup ketat bagi pegawainya yang ingin lolos seleksi menjadi peserta Program Overseas Branch Internship, yaitu pegawai yang memiliki kinerja diatas rata-rata dan berpotensi tinggi.

Baca juga : Sulit Jadi Juara Dunia, Dovi Lempar Handuk

Ia menambahkan pada saat melaksanakan program internship ini, para peserta selain melakukan proses belajar akan mendapatkan penugasan untuk memberikan gagasan inovasi terhadap proses bisnis di cabang tersebut. Diharapkan gagasan ini dapat membantu proses improvement yang senantiasa harus dilakukan.

Program Overseas Branch Internship merupakan salah satu langkah yang diterapkan BNI dalam pengembangan Talent Management nya.

Baca juga : Kini, Bayar Tol Bandara Sampai JORR Bisa Pakai JakCard Bank DKI

Bob mengatakan rangkaian program Talent Management ini menjadi bagian dari implementasi 6 nilai utama “AKHLAK” yang diterapkan oleh Menteri BUMN RI Erick Tohir. Dimana Talent Management BNI ini memenuhi salah satu dari nilai utamanya, yaitu Kompeten.

Nilai Utama Kompeten ini merupakan upaya terus menerus untuk meningkatkan kompetensi diri untuk menjawab berbagai tantangan dan perubahan, termasuk kompetensi persaingan bisnis secara global. "Upaya ini yang akan mewujudkan BUMN sebagai mesin penyedia talenta, terlebih talenta dengan kompetensi global," pungkasnya. [SRI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.