Dark/Light Mode

Gelar RUPS Tahunan

BCA Bagikan Dividen Rp 530 Per Saham Dan Angkat Direksi Baru

Senin, 29 Maret 2021 19:39 WIB
Ilustrasi (Foto: Istimewa)
Ilustrasi (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank Central Asia Tbk menggelar  Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan menyetujui untuk membagi dividen Tunai sebesar Rp 530 per saham atau 48 persen dari total laba bersih tahun buku 2020 yang mencapai Rp 27,1 triliun.

Dividen Tunai tersebut sudah termasuk dividen interim sebesar Rp 98 per saham yang telah dibagikan pada tanggal 22 Desember 2020.

Selain itu, BCA juga menyetujui penegasan berakhirnya masa jabatan anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan yang sebelumnya menjabat, serta mengangkat kembali anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan dengan masa jabatan setelah ditutupnya RUPST sampai dengan ditutupnya RUPST yang diselenggarakan pada tahun 2026.

Pemegang saham BCA juga menyetujui Laporan Tahunan termasuk Laporan Keuangan Perseroan dan Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris Perseroan. Sehubungan dengan disetujuinya laporan-laporan tersebut, RUPST juga memberikan pelunasan dan pembebasan tanggung jawab (acquit et decharge), kepada anggota Direksi atas tindakan pengurusan dan kepada anggota Dewan Komisaris atas tindakan pengawasan yang dilaksanakan sepanjang tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2020.

Baca juga : BRI Bagi-bagi Dividen 65 Persen

"Mengangkat kembali Suwignyo Budiman selaku Wakil Presiden Direktur Perseroan, sejak ditutupnya rapat ini sampai dengan penggantinya diangkat di RUPS Tahunan yang diselenggarakan tahun 2022, dan penggantinya telah efektif menjabat," ujar Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja, Senin (29/3).

BCA mengangkat John Kosasih selaku Direktur Perseroan dan memberikan kuasa kepada Direksi Perseroan untuk menentukan tanggal efektif pengangkatan tersebut, setelah Perseroan menerima persetujuan dari OJK, dengan masa jabatan sampai dengan ditutupnya RUPST yang diselenggarakan pada tahun 2026.

Selain itu, mengangkat Frengky Chandra Kusuma selaku Direktur Perseroan, yang akan efektif pada hari kerja pertama bulan berikutnya setelah Perseroan menerima persetujuan dari OJK untuk pengangkatn tersebut sampai dengan ditutupnya RUPST yang diselenggarakan pada tahun 2026.

Dalam RUPST ini, BCA mengucapkan penghargaan yang setinggi-tingginya serta mengucapkan terima kasih kepada Henry Koenaifi dan Erwan Yuris Ang atas pengabdian selama menjadi Direktur Perseroan pada periode sebelumnya.

Baca juga : Kerugian Membengkak, Kocek Jiwasraya Makin Bolong Besar

"Pengangkatan John Kosasih dan Frengky Chandra Kusuma sebagai anggota Direksi baru BCA, untuk melengkapi kapabilitas manajemen BCA dalam mengembangkan bisnis perseroan, menghadapi dinamika bisnis ditengah kompetisi ketat di masa mendatang," pungkasnya.

Berikut daftar Dewan Komisaris dan Direksi BCA

Presiden Komisaris    : Djohan Emir Setijoso
Komisaris            : Tonny Kusnadi
Komisaris Independen    : Cyrillus Harinowo
Komisaris Independen    : Raden Pardede
Komisaris Independen    : Sumantri Slamet

Presiden Direktur     : Jahja Setiaatmadja
Wakil Presiden Direktur : Armand Wahyudi Hartono
Direktur    : Tan Ho Hien/Subur atau Subur Tan
Direktur    : Rudy Susanto
Direktur    : Santoso
Direktur    : Lianawaty Suwono
Direktur    : Vera Eve Lim

Baca juga : Cihuy, Bank Mandiri Sebar Rp 10,2 T Ke Pemegang Saham

Direktur (merangkap Direktur Kepatuhan): Haryanto Tiara Budiman
Direktur     : Gregory Hendra Lembong [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.