Dark/Light Mode

Ini Perintah Presiden

Lepas Masker Di Ruang Terbuka, Silakan!

Rabu, 18 Mei 2022 07:31 WIB
Lepas masker/Ilustrasi (Foto: Istimewa)
Lepas masker/Ilustrasi (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Kasus Corona di Indonesia saat ini memang dalam tren menurun. Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Prof Zubairi Djoerban berharap, tren penurunan kasus Covid-19 ini, terus berlanjut. Dengan begitu, status pandemi bisa beralih menjadi endemi.

Anggota Komisi XI DPR Luqman Hakim bersyukur dan mengapresiasi keputusan Jokowi mencabut kewajiban mengenakan masker di luar ruangan. Kebijakan ini mencerminkan Pemerintah tetap konsisten, sistematis, dan terukur dalam melakukan pengendalian Covid-19. Tidak mudah terlena dan gegabah merespons fenomena Covid-19 yang belakangan ini terbukti melandai.

Baca juga : Menkes: Pelonggaran Pemakaian Masker Langkah Transisi Menuju Endemi

Kata dia, keputusan ini menunjukkan keberhasilan penanganan atas pandemi Covid-19 yang dilaksanakan Pemerintah selama ini. Keberhasilan ini juga berkat peran aktif masyarakat yang secara umum mematuhi berbagai kebijakan pengendalian.

"Saya mendukung kebijakan Presiden yang secara bertahap melakukan normalisasi kehidupan masyarakat dari pandemi Covid-19," kata Luqman, dalam keterangan tertulis yang diterima Rakyat Merdeka, kemarin.

Baca juga : Ini Alasan Pemerintah Longgarkan Pemakaian Masker Dan Hapus Tes PCR/Antigen Bagi Yang Sudah Divaksin Lengkap

Epidemiolog Universitas Indonesia (UI) Pandu Riono mengakui, dari survei diketahui terjadi kenaikan antibodi masyarakat Jawa Bali sekitar 6 persen dalam tiga bulan terakhir. Pada Desember, masyarakat yang memiliki antibodi sebesar 93 persen. Saat ini kadar antibodi sudah mencapai 99,2 persen.

Survei tersebut dilakukan tim dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia bersama Kementerian Kesehatan di wilayah Jawa dan Bali. Lokasi survei merujuk pada 21 kabupaten/kota yang dipilih sebagai daerah asal dan tujuan mudik.

Baca juga : Komisi IX DPR: Bukti Pemerintah Berhasil Kendalikan Pandemi

Dengan tingginya kadar antibodi di masyarakat, Pandu setuju Pemerintah terus melonggarkan protokol kesehatan. Bahkan, menurut dia, saat ini tak perlu lagi kebijakan PPKM. “Saya mendorong Pemerintah supaya PPKM tidak lagi jadi kebijakan. Longgarkan kegiatan masyarakat,” sarannya.

Walau dilonggarkan, kebijakan yang masih perlu diterapkan adalah pengetatan pengetatan seperti vaksinasi booster. Pandu menuturkan, sejauh ini vaksin sudah terbukti manfaatnya.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.