Dark/Light Mode

RI Harus Jadi Negara Maju, Jokowi: Jangan Salah Pilih Pemimpin 2024, 2029, 2034

Sabtu, 16 September 2023 15:02 WIB
Presiden Jokowi saat membuka Rakernas Seknas Jokowi di Hotel Salak The Heritage, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/9/2023). (Foto: Antara/Arif Firmansyah)
Presiden Jokowi saat membuka Rakernas Seknas Jokowi di Hotel Salak The Heritage, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/9/2023). (Foto: Antara/Arif Firmansyah)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Jokowi kembali mengingatkan publik, agar tak salah pilih pemimpin dalam Pemilu 2024, 2029, dan 2034. Sebab menurutnya, pemenang pemilu tersebut memiliki peran yang sangat besar, dalam menentukan arah negara.

"2024, 2029, dan 2034 sangat menentukan negara kita, apakah bisa melompat ke negara maju atau terperangkap pada middle income trap, terjebak pada status negara berkembang," kata Jokowi saat memberikan sambutan dalam acara Rakernas Seknas Jokowi di Hotel Salak The Heritage, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/9/2023).

Baca juga : Kapolri: Polwan Harus Jadi Cooling System Pemilu 2024

Jokowi pun lantas memberikan contoh di Amerika Latin. Di era 1960 dan 1970, banyak negara Amerika Latin yang sudah jadi negara berkembang. Namun, hingga kini, statusnya tak meningkat jadi negara maju. Stuck jadi negara berkembang. 

"Kita nggak mau itu. Kesempatan melompat jadi negara maju, hanya ada di tiga periode kepemimpinan nasional kita. Itulah yang sulit," ucap Jokowi.

Baca juga : Jokowi Lobi 3 Kepala Negara Anggota OECD

Presiden ke-7 RI ini menambahkan, apa yang disampaikannya itu bukanlah opini pribadi. Hal itu merupakan kesimpulan pikiran para pakar.

"Itu yang ngomong bukan saya. Yang ngomong para pakar, baik dari IMF, World Bank, OECD, McKinsey, Bappenas mencoba hitung ulang karena kita punya bonus demografi dan kesempatan hilirisasi," tuturnya.

Baca juga : REPDEM Bertekad Menangkan Ganjar Di Pemilu 2024

"Saya berpikiran, negara ini harus jadi negara maju, negara makmur. Tapi memang, kepemimpinan itu sangat menentukan," pungkasnya.

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.