Dark/Light Mode

Bisakah Harga Beras Turun Bulan Ini?

Zul Angkat Tangan

Jumat, 15 Maret 2024 08:20 WIB
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan berjabat tangan dengan salah satu pedagang baju saat berkunjung di Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Kamis (14/3/2024). (Foto: Antara Foto/Aprillio Akbar/nym)
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan berjabat tangan dengan salah satu pedagang baju saat berkunjung di Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Kamis (14/3/2024). (Foto: Antara Foto/Aprillio Akbar/nym)

 Sebelumnya 
Untuk diketahui, harga beras terpantau melonjak, Kamis (14/3/2024). Panel Harga Badan Pangan mencatat, harga beras premium naik Rp 120 ke Rp 16.600 per kg dan beras medium naik Rp 30 ke Rp 14.390 per kg.

Harga tersebut jauh di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan Pemerintah dalam Peraturan Badan Pangan Nasional No 7/2023, berlaku sejak Maret 2023.

HET beras medium Rp 10.900 per kg, beras premium Rp 13.900 per kg untuk Zona 1 yang meliputi Jawa, Lampung, Sumsel, Bali, NTB, dan Sulawesi. Sementara HET beras di Zona 2 meliputi Sumatera selain Lampung dan Sumatera Selatan, NTT, dan Kalimantan dipatok Rp 11.500 per kg medium, dan beras premium Rp 14.400 per kg. Di zona tiga meliputi Maluku dan Papua, HET beras medium sebesar Rp 11.800 per kg, dan untuk beras premium sebesar Rp 14.800 per kg.

Baca juga : Gibran Patahkan Isu Jokowi Ketua Koalisi

Senada dengan Mendag, Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengakui, produksi padi nasional kurang maksimal. Hal itu dikarenakan luas lahan tanam yang semakin minim.

Mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS), luas tanam padi selama masa tanam 2024 menurun signifikan. Yakni menciut 1,9 juta hektare atau 26,2 persen dibanding pada 2023.

Amran menerangkan, penurunan luas tanam tersebut diakibatkan oleh beberapa faktor. Di antaranya penurunan volume pupuk bersubsidi yang mencapai 4,7 juta ton, atau 70 persen dari alokasi tahun sebelumnya. Selain itu, tidak semua petani mendapatkan akses pupuk, dan fenomena El Nino juga berkontribusi pada penurunan produksi padi.

Baca juga : Erick Thohir: Impresif! Lebih Cepat Dari Target, BSI Resmi Masuk Jajaran Top 10 Global Islamic Bank

Meski demikian, Mentan memastikan bahwa persediaan beras untuk Maret hingga Mei 2024 dalam kondisi aman. Dengan begitu, masyarakat tak perlu khawatir akan kekurangan pangan selama Ramadan dan Lebaran.

Di dunia maya, beragam komentar disampaikan warganet soal beras. “Kasian el nino disalahin mulu,” sindir @HnLuckman. “Masalah cuaca disalahkan... Padahal teknologi sudah mumpuni....,” timpal @ismailhendra85.

“Harapan masyarakat Indonesia aman ya stok #PanganRamadanTerjamin,” cuit @JyanMaeo. “Semoga bisa selalu stabil harganya,” timpal @sesaatsinggah.

Baca juga : Waspada, Kenaikan Harga Lemahkan Daya Beli Warga

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat, 15 Maret 2024 dengan judul Bisakah Harga Beras Turun Bulan Ini?, Zul Angkat Tangan

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.