Dark/Light Mode

Gus Halim Bantu Pengembangan Desa Di Samosir

Kamis, 24 Juni 2021 17:09 WIB
Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (kedua kiri) saat menerima audiensi Bupati Samosir, Vandiko Timotius Gultom (kedua kanan) di ruang kerjanya, Jakarta (24/6). (Foto: Kemendes PDTT)
Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (kedua kiri) saat menerima audiensi Bupati Samosir, Vandiko Timotius Gultom (kedua kanan) di ruang kerjanya, Jakarta (24/6). (Foto: Kemendes PDTT)

 Sebelumnya 
Ia berharap, pengembangan BUMDes dapat mempercepat pemulihan ekonomi nasional di level desa. “Kalau ngomongin desa itu kan kecil-kecil skalanya, tapi banyak,” ujar Gus Halim.

Di sisi lain, Ia juga meminta Bupati Samosir untuk segera menyelesaikan pendataan desa berbasis SDGs Desa. Menurutnya data desa tersebut akan sangat membantu pemerintah dalam menentukan program/kegiatan yang paling tepat untuk desa-desa di daerahnya.

Baca juga : Tak Pakai APBN, Pengembangan Pelabuhan Anggrek Dikebut

“Kalau pendataan sudah selesai, tunjukkan peta dari 128 desa ini. Kemiskinan di sini basisnya, stunting di sini basisnya, termasuk rekomendasi yang akan dilakukan untuk desa itu. Jadi perencanaan pembangunannya berbasis data,” ujar Gus Halim.

Sementara itu Vandiko Timotius Gultom mengaku telah mendapatkan sejumlah bantuan dari Kemendes PDTT terkait fasilitas desa wisata dan pengembangan BUMDes untuk beberapa desa di daerahnya.

Baca juga : Kemenpora Susun NSPK Pengembangan Kewirausahaan Pemuda

Meski demikian, ia meminta Gus Halim kembali memberikan bantuan pengembangan desa wisata di beberapa desa lainnya. “Desa wisata di Samosir sudah mulai berkembang. Namun dari 45 desa wisata ini, infrastrukturnya masih sangat terbatas,” ungkapnya.

Menurut Vandika soal pendataan desa berbasis SDGs Desa, Kabupaten Samosir telah melakukan penyelesaian di atas 60 persen. "Saya optimis proses pendataan tersebut akan selesai dalam waktu dekat. Pendataan SDGs Desa sudah berjalan, Sudah di atas 60 persen,” ujar Vandiko. [DIR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.