Dark/Light Mode

Turis Dari 18 Negara Diizinkan Masuk Ke Sini

Bawa Fulus, Yes! Bawa Virus, No!

Rabu, 13 Oktober 2021 08:15 WIB
Presiden Jokowi. (Foto: Setkab)
Presiden Jokowi. (Foto: Setkab)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mulai besok, para turis asing dari 18 negara, dipersilakan datang ke sini. Karena Corona belum sirna, semoga para turis asing itu, tidak membawa virus, tapi membawa fulus sebanyak-banyaknya.

Wabah Corona benar-benar menghantam sektor pariwisata Indonesia. Salah satunya, Bali. Setahun terakhir, jumlah wisatawan asing yang berkunjung ke Pulau Dewata itu, anjlok hingga 97 persen, adapun turis lokal turun sampai 27 persen. Akibatnya, hunian kamar pun tak sampai 20 persen.

Baca juga : PNS Kini Bisa Senyum Lebar

Menurunnya jumlah turis yang berkunjung ke Bali, ujung-ujungnya membuat ekonomi masyarakat Bali ikut terdampak. Maklum, sumber utama penghasilan masyarakat Bali berasal dari sektor pariwisata.

Nah, untuk menggenjot kembali ekonomi Bali yang terpuruk, pemerintah bakal membuka penerbangan internasional di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, mulai Kamis (14/10). Keputusan ini disampaikan langsung oleh Presiden Jokowi saat memimpin rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) se-Provinsi Bali, di Denpasar, Jumat lalu.

Baca juga : Pelaku Perjalanan Wajib Bawa Hasil Tes Negatif Virus Corona

Dalam rapat tersebut, eks Wali Kota Solo itu, meminta anak buahnya dan Pemda se-Provinsi Bali mempersiapkan rencana pembukaan wisata tersebut dengan baik. Mulai dari infrastruktur sampai tingkat vaksinasi. Sehingga ketika wisatawan datang, tetapi Coronanya tetap terkendali.

Jokowi tak mau, dibolehkannya turis asing masuk timbulkan klaster Covid. “Kita tunjukkan bahwa kita mampu mengelola, mampu mengendalikan dengan manajemen yang ada di lapangan,” kata Jokowi.

Baca juga : Pemudik Dongkol

Lalu sudah sampai mana persiapannya? Menko Maritim dan Investasi, Luhut Pandjaitan mengatakan, persiapan pembukaan wisata Bali untuk turis asing sudah matang. Sebelum dilakukan pembukaan secara penuh, pemerintah akan melakukan simulasi lebih dulu.

Luhut menjelaskan, hanya turis dari 18 negara yang dibolehkan masuk. Dia belum merinci negara mana saja 18 negara tersebut. Menurutnya, dalam waktu dekat ini, pemerintah akan segera merilis daftar warga dari 18 negara yang boleh memasuki Indonesia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.