Dark/Light Mode

Dubes RI Untuk Ceko Kenssy D Ekaningsih Jadi Saksi Pembentukan Sister City Ceko-Yogyakarta

Jumat, 31 Mei 2024 07:14 WIB
Dubes Kenssy D. Ekaningsih (kiri) bersama Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto (kedua kiri), Wali Kota Hluboka nad Vltavou, Tomas Jirsa (kedua kanan), serta Dubes Jaroslav Dolecek saat penandatanganan LOI Sister City, di Jakarta, Senin (27/5/2024). (Foto: Dok. KBRI Praha)
Dubes Kenssy D. Ekaningsih (kiri) bersama Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto (kedua kiri), Wali Kota Hluboka nad Vltavou, Tomas Jirsa (kedua kanan), serta Dubes Jaroslav Dolecek saat penandatanganan LOI Sister City, di Jakarta, Senin (27/5/2024). (Foto: Dok. KBRI Praha)

RM.id  Rakyat Merdeka - Peristiwa bersejarah dalam hubungan bilateral Indonesia dan Ceko baru saja terjadi. Sebuah Surat Pernyataan Kehendak (Letter of Intent/LoI) pembentukan Kerja Sama Kota Bersaudara antara Yogyakarta dengan Kota Hluboka nad Vltavou di South Bohemian Region, Ceko, ditandatangani di Jakarta, Senin (27/5/2024).

Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Praha, Ceko, melalui keterangan resminya, Selasa (28/5/2024), mengatakan, kerja sama tersebut merupakan langkah bersejarah dalam hubungan bilateral Indonesia dan Ceko.

Penandatanganan dokumen kerja sama dilakukan Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto dan Wali Kota Hlubokanad Vltavou, Tomas Jirsa, didampingi Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Ceko Kenssy D. Ekaningsih dan Dubes Ceko untuk Indonesia Jaroslav Dolecek.

Baca juga : Dubes Ukraina Untuk Indonesia Vasyl Hamianin Curhat Serangan Rusia Sudah Dekati Rumah

Acara itu disaksikan juga oleh para pejabat terkait dari Pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Yogyakarta, Kementerian Luar Negeri dan KBRI Praha.

“Masyarakat kedua kota sama-sama menjunjung tinggi warisan budaya. Hal ini terlihat dari upaya serius untuk melestarikan kekayaan tersebut melalui berbagai program cagar budaya, festival, serta edukasi interaktif bagi generasi muda,” terang Dubes Kenssy dalam keterangan tertulisnya.

Dubes Kenssy mengaku sangat senang Yogya bisa menjalin kerja sama dengan salah satu kota tercantik di Ceko. Dia mengawal langsung inisiatif pembentukan kerja sama ini sejak Juli 2023.

Baca juga : DPR Respons Positif Wacana Pembentukan Kementerian Kebudayaan

“Proyek kerja sama kota kembar dengan kampung halaman saya, Yogyakarta, ini impian setiap kali bertugas di negara sahabat. Ini mimpi yang jadi kenyataan,” katanya.

Wali Kota Jirsa memuji kemajuan pembangunan di daerah Yogyakarta dan menyorot hal positif tentang keterlibatan seluruh masyarakat dalam perekonomian lokal yang bertopang dari sektor pariwisata.

“Kerja sama sister city ini akan menambah kedekatan masyarakat kedua negara. Semoga LOI bisa membawa dampak besar bagi masyarakat di dua kota ini,” harap Dubes Jirsa.

Baca juga : Dubes RI Untuk Jepang Heri Akhmadi Tanam Sakura Bersama Putri Takamado

Kota Yogyakarta dan Hlubokanad Vltavou memiliki kesamaan sebagai tujuan wisata dunia karena menjadi tuan rumah bagi situs Warisan Dunia UNESCO (United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization), yakni Sumbu Filosofis Yogyakarta (The Cosmological Axis of Yogyakarta), Kota Cesky Krumlov (Historic Centre of Cesky Krumlov) dan Kampung Holasovice (Holasovice Historic Village).

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.