Dark/Light Mode

Di Markas PBB, Mendes PDTT Pamerkan Pelokalan SDGs Sampai Ke Desa

Senin, 17 Juli 2023 20:04 WIB
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar tengah, dalam pertemuan High-Level Political Forum on Sustainable Development 2023, Markas PBB, New York. Acara yang berlangsung pada 10-20 Juli 2023 ini dihadiri delegasi dari 196 negara. (Dok. Kemendes PDTT)
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar tengah, dalam pertemuan High-Level Political Forum on Sustainable Development 2023, Markas PBB, New York. Acara yang berlangsung pada 10-20 Juli 2023 ini dihadiri delegasi dari 196 negara. (Dok. Kemendes PDTT)

 Sebelumnya 
 Sekjen PBB Antonio Guterres dalam pidatonya mengatakan, pimpinan negara harus dapat mengoptimalkan berbagai pertemuan puncak yang telah dijalankan, seperti climate summit, food summit, pertemuan G20, G7, dan sebagainya. 

Hasil-hasil pertemuan tingkat tinggi itu harus diterjemahkan di lapangan, karena itulah komitmen pencapaian SDGs.

Baca juga : Di Markas PBB, Indonesia Gaungkan Aksi Global Capai Target SDGs 2030

"Bahkan, saya sangat mengharapkan, pada SDGs Summit, September 2023, tidak ada negara yg absen. Karena, kita sangat membutuhkan solidaritas dan komitmen politik yang kuat untuk mewujudkan berbagai mekanisme dan instrumen yang telah kita rancang, termasuk stimulus SDGs sebesar 5 miliar dolar AS, agar dapat direalisasikan," kata Guterres. 

Presiden Economic and Social Council Lachezara Stoeva, yang memimpin sidang di ruang sidang Majelis Umum PBB ini menambahkan, High-Level Political Forum ini adalah platform paling utama dalam mewujudkan komitmen pencapaian kita terhadap SDGs. 

Baca juga : Semua Desa Di Bantul Mandiri, Kemendes PDTT Berikan Apresiasi

"Ini momentum yang tepat untuk menegaskan komitmen kita akan berbagai elemen krusial. Saya harap kita dapat terus memiliki ambisi itu, ambisi untuk terus menjaga janji yang telah kita sepakati bersama untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan pada 2030," ujarnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.