Dark/Light Mode

Nginep Semalam Di RS, 2.000 Pesan WA Belum Dibalas

Ganjar Sudah Kerja Lagi, Tangannya Belum Bisa Lurus

Senin, 7 Februari 2022 10:39 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (Foto: Tangkapan layar)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (Foto: Tangkapan layar)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan kabar terkini soal kondisi tubuhnya, pasca menjalani perawatan di RS Dr. Kariadi Semarang, karena mengalami kecelakaan saat bersepeda pada Minggu (6/2) kemarin. Didampingi Direktur Utama RS Dr. Kariadi Semarang, drg. Farichah Hanum, M.Kes.

"Buat teman-teman, saat ini saya lagi bersama Ibu Dirut RS Kariadi Semarang dan tim medis. Saya kemarin dirawat, tidak apa-apa. Cuma ditaleni aja ini," ungkap Ganjar sambil menunjukkan tangan kanannya yang terbalut perban, melalui pesan video yang diterima redaksi, Senin (7/2).

Baca juga : Basuki: Belum Dimulai, Anggarannya Belum Ada

"Kemarin, sehari ditangani dan pagi ini langsung diajak kerja sama Bu Dirut. Menengok kamar-kamar persiapan, untuk antisipasi lonjakan Omicron," imbuhnya.

Ganjar pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut mendoakan kondisinya.

Baca juga : KSP: Pemangkasan Durasi Karantina Sudah Pertimbangkan Tinjauan Medis

"Saya terima kasih ya doanya, luar biasa. Banyak banget pesan WA yang masuk ke saya. Hampir 2.000-an. Belum saya balas. Mohon maaf. Di medsos, juga belum saya balas. Mohon maaf, terima kasih banyak. Ini belum lurus tangannya, agak miring," tutur politisi PDIP itu.

Menurut info Kabag Humas Dan Protokol Pemprov Jateng Agung Kristiyanto mengatakan, Ganjar terjatuh saat berkeliling mengecek protokol kesehatan di Kota Lama Semarang, Minggu (6/2) sekitar pukul 07.00 WIB.

Baca juga : Airlangga Nyebur Ke Sawah, Celananya Belepotan Lumpur

Ganjar diperkirakan jatuh, karena ban depan sepedanya bersenggolan dengan sepeda teman pesepeda yang ada di depannya. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.