Dark/Light Mode

Kirim Heli Jemput Anak Yang Sakit tumor

Kapolri Ditangisi, Dipuji-puji

Senin, 21 Februari 2022 08:40 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta istri sekaligus Ketua Umum Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, menjenguk Sinta Aulia, seorang anak perempuan penderita tumor kaki yang viral di medsos, di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, kemarin.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta istri sekaligus Ketua Umum Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, menjenguk Sinta Aulia, seorang anak perempuan penderita tumor kaki yang viral di medsos, di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, kemarin.

 Sebelumnya 
“Nanti ibunya sama bapaknya boleh nganterin ya. Nanti dijemput anggota saya tim dokter dibawa ke Jakarta. Semangat ya. Mudah-mudahan bisa baik. Ditunggu dan sampai ketemu di Jakarta,” tutur Sigit mengakhir perbincangan sambungan telepon tersebut.

Sinta, dijemput dari tempat tinggalnya di Rembang, Jawa Tengah dan langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur menggunakan helikopter, kemarin. Sinta langsung ditangani dokter spesialis.

“Ditangani tim dokter spesialis yang berhubungan dengan sakitnya. Masih menjalani perawatan dan optimalisasi kondisi,” kata Kepala RS Polri Kramat Jati, Brigjen Asep Hendradiana.

Baca juga : Juventus Ke Jalan Yang Benar, AC Milan Dan Napoli Saling Tempel

Sigit pun memenuhi janjinya untuk menemui Sinta. Sigit beserta istri, Juliati Sigit Prabowo, menjenguk Sinta Aulia di RS Polri, kemarin.

“Dik Sinta. Sekarang sudah ada Pak Kapolri. Tetep semangat ya. Nanti dikasih obat, diminum ya,” kata Sigit.

Untuk memastikan kesembuhan Sinta, Sigit langsung menanyakan perawatan yang diberikan oleh RS Polri kepada Sinta. Ia menekankan kepada Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Polri untuk memberikan pengobatan terbaik untuk anak perempuan tersebut.

Baca juga : Kapolri Meminta, Jokowi Merestui

Di kesempatan yang sama, Ayah Sinta, Muhlisin menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Sigit beserta jajarannya, karena telah memberikan kepedulian dan bantuan yang luar biasa demi kesembuhan putri tercintanya. “Saya matur nuwun sanget atas semuanya. Saya tidak bisa berkata apa-apa, hanya bisa saya doakan bapak-bapak semua, saya yang tak bisa sebutkan satu-satu namanya semoga panjang umur,” papar Muhlisin.

Warganet memuji sikap Sigit yang perhatian kepada kesusahan rakyat. “Masyaallah, tabarakallah. Semoga Allah segera angkat sakitnya Mba Sinta. Dan Pak Kapolri selalu dalam lindungan Allah,” doa @Shasariri2. “Mantap atas respons cepatnya. Apalagi sampai menyempatkan waktu untuk video call. Sehat selalu untuk bapak,” sambung @tic_tac79.

“Inilah yang dinamakan pengayom masyarakat sesungguhnya. Polisi bukan cuma menindak kejahatan tapi juga mampu menolong masyarakat di saat ada kesusahan. Bravo Kapolri dan Polri,” puji @NapiPKS. “Terima kasih untuk bapak Kapolri atas kebaikannya yang telah membantu adik kecil ini,” kata @kycki.

Baca juga : Pak Kapolri Banjir Pujian

“Untuk Kapolri, top banget kepeduliannya,” cetus @RadenBani. “Terharu dan menangis dengan kebaikan Pak Kapolri, semoga Tuhan membalas,” ucap @JamerKalik. [MEN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.