Dark/Light Mode

Omongin HUT TNI Yang Sepi, Netizen Tebak-tebakan

Andika Panglima TNI Atau Mentok Jadi KSAD Saja

Selasa, 6 Oktober 2020 05:17 WIB
KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa (Foto: Istimewa)
KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gara-gara pandemi Covid-19, peringatan HUT TNI tahun ini jado sepi. Yang rame, hanya di dunia maya. Banyak warganet yang mengucapkan selamat. Tapi, ada juga yang iseng tebak-tebakan, Jenderal TNI Andika Perkasa kira-kira akan menjadi Panglima TNI, atau mentok di KSAD ya?

Biasanya, HUT TNI, yang jatuh setiap 5 Oktober, dirayakan dengan meriah. Mulai dari parade pasukan militer, parade kendaraan tempur dan persenjataan, sampai unjuk seni beladiri. Dan yang paling meriah serta menjadi suguhan utama adalah aksi aerobatik pesawat tempur, plus aksi terjun payung personilnya. 

Baca juga : Militer Filipina Sukses Bebaskan WNI, Panglima TNI Ucapkan Terima Kasih

Kemarin, di hari jadi TNI yang ke-75, peringatannya sepi. Hanya digelar secara virtual dari Istana Negara, dengan Presiden Jokowi sebagai inspektur upacara. Wapres Ma'ruf Amin, Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko, mendampingi Presiden. Hadir pula Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto didampingi tiga pimpinan matra TNI, yaitu KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa, KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, dan KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo. Sedangkan pasukan TNI mengikuti upacara dari markas masing-masing. 

Upacara diawali dengan mengheningkan cipta. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Sapta Marga. Upacara berlangsung selama 50 menit. 

Baca juga : Mungkin Ini Yang Bikin Tetty Paruntu Batal Jadi Menteri

Dalam pidatonya, Presiden berpesan tentang beberapa hal. Di antaranya, soal sinerginya dengan semua pihak, termasuk Polri. Kemudian, Presiden meminta TNI mengubah kebijakan dari belanja pertahanan menjadi investasi pertahanan. Dengan kebijakan investasi, TNI akan mampu mewujudkan kekuatan perang modern. Selain itu, korps baju loreng diminta bersiap-siap menghadapi potensi pertempuran masa depan.

"Yang mempunyai daya hancur lebih besar. High level destruction," seru Jokowi. Untuk itu, TNI mesti mampu menguasai teknologi-teknologi terbaru di bidang pertahanan. 

Baca juga : Lion Tetap Singa Atau Jadi Kucing

Selain pesan, Jokowi juga memberikan pujian pada TNI. Salah satunya, soal transformasinya dalam lima tahun terakhir. Dan tentu saja, peran TNI dalam penanggulangan Covid-19. Mulai dari mendisiplinkan warga untuk mematuhi protokol kesehatan, menegakkan aturan di daerah yang menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB), sampai menjalankan operasi kemanusiaan.  "Di tengah suasana itu, kita patut memberi apresiasi yang tinggi kepada Tentara Nasional Indonesia atas berbagai perannya," pujinya. 

Sepinya peringatan HUT TNI dibicarakan warganet. "Hari ini ulang tahun TNI. Kok sepi? Biasanya ada pesawat tempur di udara kita," tanya @DidingNurislam. 
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.