Dark/Light Mode

Sebelum Keluar Rumah, Coba Skrining Dulu

Jumat, 12 November 2021 08:00 WIB
Masker dobel yang disarankan adalah masker medis untuk digunakan di dalam dan masker kain di bagian luar.(SHUTTERSTOCK/PHUTTHARAK).
Masker dobel yang disarankan adalah masker medis untuk digunakan di dalam dan masker kain di bagian luar.(SHUTTERSTOCK/PHUTTHARAK).

 Sebelumnya 
“Yuk, lakukan skrining pribadi sebelum sobat keluar rumah. Bersama kita budayakan disiplin protokol kesehatan untuk menjaga diri dan orang lain dari penularan Covid-19,” tegas @infoppkk.

Akun @infosebelah menyarankan masyarakat tidak hanya melakukan skrining pribadi. Namun juga skrining tempat yang akan di­datangi. Yaitu, dengan memilih tempat yang sudah menggunakan Pedulilindungi sebagai alat skrining akses masuk.

Baca juga : Sri Mul Gendong Cucu

“Para pengelola fasilitas publik harus menempatkan satu orang untuk melakukan skrining melalui aplikasi Pedulilindungi. Dengan begitu akan mengurangi kemungki­nan adanya penyebaran Covid-19,” tutur @bowosusilo94.

Menurut @myggnius, skrining pribadi ter­bukti efektif menekan penularan Covid-19. Kendati begitu, kata dia, protokol kesehatan; memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan tetap harus dilakjkan.

Baca juga : Sebelum Dijeblosin Ke Rutan, Bupati Kuansing Jalani Pemeriksaan Lanjutan

“Semuanya mudah kok untuk dilakukan,” ujarnya.

Sementara @elindwis2 meminta Pemerintah tidak hanya mengimbau untuk melakukan skrining pribadi. Namun juga menerapkan skrining berlapis untuk pelaku perjalanan internasional.

Baca juga : Saudi Ngeyel

“Hal ini tentu untuk mencegah ledakan kasus Covid-19,” ujarnya.

“Imbauan untuk membatasi mobilitas jangan hanya untuk masyarakat dalam negeri, namun juga terhadap pelaku perjalanan internasional dengan skrining berlapis. Mari cegah ledakan kasus agar penurunan kasus Covid-19 tetap dipertahankan,” kata @ShinyTanjung. [ASI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.