Dark/Light Mode

Seruan Ketua DPR

Simak Dan Pelototi Akhlak Setiap Calon

Minggu, 7 April 2019 20:40 WIB
Ketua DPR Bambang Soesatyo (Foto: Dok. Pribadi)
Ketua DPR Bambang Soesatyo (Foto: Dok. Pribadi)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua DPR Bambang Soesatyo mengimbau dan mengajak semua masyarakat yang sudah memenuhi syarat untuk menggunakan hak pilihnya pada hari pemungutan suara, Rabu 17 April nanti. Dia juga berpesan agar masyarakat teliti sebelum memilih. Pemegang hak pilih hendaknya melihat rekam jejak serta riwayat akhlak setiap calon.

“Saya mengajak dan mengimbau semua warga negara pemegang hak memilih untuk menggunakan hak pilihnya. Aktualisasikan kedaulatan rakyat itu dan jangan mengambil posisi sebagai golput. Gunakanlah hak itu dengan bijaksana dan cerdas. Karena itu, jangan bosan atau merasa lelah untuk sekadar menyimak rekam jejak dan riwayat akhlak setiap calon,” ucap politisi yang akrab disapa Bamsoet ini, Minggu (7/4).

Dia lalu menegaskan, sangat penting dan strategis untuk mendorong dan memaksimalkan partisipasi pemilih. Jangan sampai masyarakat menyia-nyiakan hak yang hanya ada dalam lima tahun sekali ini.

Baca juga : Kemajemukan Adalah Takdir Bangsa Indonesia

"Pemilu serentak 2019 ini akan menjadi momentum bagi semua warga negara untuk memperkuat kesepakatan dalam merawat dan meningkatkan kualitas demokrasi Indonesia berdasarkan nilai-nilai luhur Pancasila. Makanya, sangat penting bagi masyarakat untuk ikut memilih," jelas politisi Partai Golkar ini. 

Pemilu 2019, tambah dia, juga menjadi momentum bagi warga negara untuk menetapkan arah dan orientasi pembangunan nasional. Masyarakat di berbagai pelosok daerah sudah mengapresiasi Indonesia sentris sebagai arah dasar dan orientasi pembangunan nasional. 

"Kelanjutan Indonesia sentris sebagai arah pembangunan nasional pun akan ditentukan dalam Pemilu tahun ini," imbuhnya. 

Baca juga : Maruf: Saya Sehat Sekali

Tujuan strategis ini, kata Bamsoet, hanya bisa ditetapkan oleh semua kompenen masyarakat dengan cara menggunakan hak pilih dan menentukan pilihannya dengan bijaksana, cerdas, dan bebas dari pengaruh atau tekanan pihak mana pun. Masyarakat harus memilih secara independen. 

Saat ini, persiapan Pemilu 2019 sudah memasuki tahap akhir. Beberapa hari ke depan akan masuk periode masa tenang, terhitung mulai 14 April 2019.

"Karena waktu pemungutan suara sudah semakin dekat, sangat penting bagi setiap pemegang hak memilih untuk semakin memantapkan sosok yang bakal dipilih, baik untuk anggota DPR, DPRD, maupun Presiden-Wakil Presiden," imbuhnya. 

Baca juga : DPR Perlihatkan Perjalanan Politik Dalam Prangko

Agar partisipasi pemilih bisa maksimal, Bamsoet juga mengingatkan dan mendorong semua komunitas untuk saling mengingatkan serta mengajak anggota atau koleganya masing-masing datang memberikan suara atau pilihannya di tempat pemungutan suara ((TPS).

"Gunakan hak pilih dengan bijaksana dan cerdas, agar tidak menyesal karena salah pilih," tandasnya. [ONI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.