Dark/Light Mode

Liga Inggris

Mulai Belanja, MU Rekrut Darah Muda

Kamis, 6 Juni 2019 21:09 WIB
Daniel James menjadi pemain pertama yang dibeli MU. (Foto : twitter@MUFC)
Daniel James menjadi pemain pertama yang dibeli MU. (Foto : twitter@MUFC)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Ole Gunnar Solskjaer mulai belanja pemain untuk Manchester United. Satu pemain sudah dibeli. Bukan pemain top. Tapi justru pemain muda yang dipandang bakal bersinar.

Namanya Daniel James, pemain asal klub Swansea City berusia 21 tahun. Dilansir Dailymail, James sudah tiba di Carrington untuk menjalani tes medis pada Kamis (6/6) pagi waktu Inggris.

Baca juga : Inggris Vs Belanda : Kane Dicoret, Sterling Masuk

Saat ini, James sedang bersama timnas Wales untuk menjalani laga Kualifikasi Piala Eropa melawan Kroasia (8/6) dan Hungaria (11/6).

Kabarnya, Manchester United membeli Daniel James dari Swansea City seharga 17 juta pound atau sekitar 308 miliar rupiah. Awalnya, Swansea City memasang banderol 30 juta pound, tetapi Manchester United berhasil menawar karena kontrak James tinggal tersisa satu tahun.

Baca juga : Maradona Ngebet Latih Manchester United

James juga diminati klub seperti AS Monaco, Everton, dan Leicester, tetapi Manchester United berhasil memenangi persaingan. Daniel James direkomendasikan oleh pelatih timnas Wales yang juga legenda Manchester United, Ryan Giggs.

Sebagai sayap, James memiliki kecepatan dan teknik. Karakter macam itu memang dibutuhkan Manchester United untuk menambah daya gedor mereka. Musim lalu di Divisi Championship, James membukukan 4 gol dan 9 assist dalam 33 penampilan buat Swansea City. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.