Dark/Light Mode

Buka Kejurnas Senior Gulat Puan Maharani Cup 2022

Puan Kutip Pidato Bung Karno

Selasa, 29 November 2022 08:00 WIB
Ketua DPR RI, Puan Maharani. (Foto: dpr.go.id).
Ketua DPR RI, Puan Maharani. (Foto: dpr.go.id).

 Sebelumnya 
Pembinaan atlet gulat itu harus berjenjang, lanjut anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan ini. Selain melalui Kejurnas dan Kejurda gulat, juga ada even multi cabang olahraga melalui Pekan Olahraga Nasional (PON) dan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov). Kemudian dalam rangka pembinaan atlet gulat dari usia dini, PGSI berupaya untuk menghidupkan kembali Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar atau PPLP yang saat ini terhenti pelaksanaannya.

Baca juga : KPK Siap Ladeni Gugatan Praperadilan Bambang Kayun

Trimedya, yang belum lama terpilih secara aklamasi untuk periode keduanya sebagai orang nomor satu di organisasi cabang olahraga gulat dalam Musyawarah Nasional (Munas) PGSI pada 25 Oktober 2022 lalu di Alam Hotel, Medan, menyatakan Kejurnas Senior Gulat Puan Maharani Cup 2022 ini diikuti 170 atlet gulat dari 21 Pengprov PGSI seluruh Indonesia. PGSI sendiri memiliki 26 Pengprovdi seluruh Indonesia.

Baca juga : Kadin Dapat Kado Istimewa

Sebanyak 170 atlet gulat ini terdiri dari 120 atlet putra dan 50 atlet putri yang akan bertanding di 17 kelas untuk putra (terdiri dari greco roman 8 kelas dan gaya bebas atau freestyle 9 kelas) dan 8 kelas freestyle untuk putri. Mereka akan memperebutkan 25 medali emas, 25 medali perak, dan 50 medali perunggu. Jumlah medali perunggu dua kali lipat lebih banyak karena peringkat keempat juga diberikan medali perunggu sesuai aspirasi dari Pengprov-Pengprov PGSI.

Baca juga : Menpora Serahkan Medali Turnamen Bola Basket Puan Maharani Cup 2022

Pengprov PGSI yang mengirimkan atlet paling banyak adalah tuan rumah, Pengprov PGSI Sumatera Utara, dan Pengprov PGSI Kalimantan Timur, masing-masing mengirimkan 25 atlet yang terdiri dari 8 atlet putra untuk kelas greco roman, 9 atlet putra untuk gaya bebas dan 8 atlet putri untuk gaya bebas atau mengikuti seluruh kelas yang dipertandingkan. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.