Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Pelatih Madura United: Ayo, Fokus Hadapi Persis Solo!

Selasa, 18 Juli 2023 16:24 WIB
Para pemain Madura United. (Foto : Ist)
Para pemain Madura United. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemain asing Madura United asal Brasil, Luiz Marcelo Morais dos Reis alias Lulinha berharap rekan-rekannya tidak terus meratapi kekalahan lawan Bali United. Dia ingin semua pemain segera fokus menghadapi Persis Solo.

Madura United memang baru saja menelan pil pahit pada pekan ketiga Liga 1 2023-2024. Hasil minor itu usai ditekuk Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu malam (15/7/2023).

Pada laga tersebut, tim yang berbasis di Pulau Garam ini sejatinya sempat unggul lebih awal lewat kaki Hugo Gomes dos Santos Silva. Namun, tim tuan rumah bisa membalikkan kedudukan hingga skor akhir menjadi 2-1.

Winger asing Madura United Luiz Marcelo Morais dos Reis alias Lulinha mengajak rekan setimnya untuk tidak terlarut dalam hasil buruk tersebut. 

Baca juga : Yaya Mulai Pimpin Latihan, Sato Fokus Lawan PSM

“Kami sudah main baik lawan Bali United, tapi hasil yang kurang baik. Jadi, sekarang, ayo fokus lawan Persis (Solo) saja,” ajaknya, Senin (17/7/2023).

Senada dengan Lulinha, Wakil Kapten Madura United Hugo Gomes juga mengajak agar kekalahan itu dijadikan pelajaran untuk perkembangan tim ke depan.

“Catatan penting dari laga tersebut, kami harus bisa ambil dan pelajari selama latihan (sebelum lawan Persis Solo. Jadi, kami bisa terus berkembang,” tuturnya.

Sementara itu, Pelatih Madura United, Mauricio Souza menilai anak asuhnya sebenarnya bisa mengimbangi permainan Bali United.

Baca juga : Persebaya Keok, Aji Singgung Soal Mentalitas

Ia menilai Hugo Gomes dkk bermain cukup disiplin dan menjalankan instruksi yang diberikannya dengan baik. Hanya saja keberuntungan masih belum berpihak kepada tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab.

“Kita bermain sesuai dengan kombinasi yang kita buat sebelumnya. Kita punya kedisiplinan yang bagus hanya di babak pertama setelah kita kebobolan, intensitas kita turun,” terangnya.

Dia mengakui keberhasilan Bali United menjebol gawang tim dan mengakhiri laga dengan kemenangan karena mampu menjaga intensitas permainan dengan baik.

Di babak kedua perubahan dilakukan Mauricio Souza, hanya saja lawan tetap bermain solid dan membuat Madura United gagal mencuri hasil positif dari lawatannya ke Bali.

Baca juga : Bekuk Borneo F, Persis Solo Pecah Telur

“Bali United bisa cetak gol karena jaga intensitas. Di babak kedua kita lebih fokus dengan apa yang kita inginkan di lapangan,” jelas Juru taktik asal Brasil itu.

“Kita bisa keluarkan permainan kita seperti apa yang kita inginkan di momen itu. Saya keluar dari sini sedih tetapi saya senang di babak kedua tim ini mempunyai keinginan melakukan seperti itu,” sambungnya.

Tak ingin terus berlarut-larut meratapi hasil buruk melawan Bali United, Mauricio Souza segera mengalihkan fokus timnya menghadapi laga berikutnya melawan Persis Solo.

“Masih ada waktu satu minggu, kita kerjakan apa yang terbaik untuk tim,” pungkasnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.