Dark/Light Mode

Liga Champions

Juventus Vs Atletico Madrid, Nyonya Tua Pincang

Selasa, 26 November 2019 09:42 WIB
Cristiano Ronaldo di sesi latihan. (Foto : twitter@Cristiano)
Cristiano Ronaldo di sesi latihan. (Foto : twitter@Cristiano)

RM.id  Rakyat Merdeka - Juventus dikabarkan bakal kehilangan empat pemain sekaligus saat tampil melawan Atletico Madrid pada lanjutan babak kualifikasi Grup D Liga Champions di Stadion Juventus, Rabu (27/11) dini hari nanti WIB.

Keempat pilar penting Juventus yang bakal absen menghadapi Atletico Madrid, yakni Giorgio Chiellini, Federico Bernardeschi, Douglas Costa, dan Adrien Rabiot. Namun, para Juventini-sapaan pendukung Juventus- optimis tim kesayangannya bakal tetap meraih hasil positif seiring bakal dimainkannya Cristiano Ronaldo oleh Maurizio Sarri.

Baca juga : Madrid Vs PSG, Bukan Sekadar Balas Dendam

Sebelumnya, hubungan Ronaldo dengan Sarri sempat panas lantaran mantan pemain Real Madrid tersebut tak terima ditarik keluar saat melakoni dua laga terakhir. Bahkan, Ronaldo harus absen ketika Nyonya Tua-julukan Juventus menang 3-1 atas Atalanta di Liga Italia 2019-2020, dengan alasan sedang mengalami cedera lutut.

Hanya, di saat publik mempertanyakan kondisi kesehatan Ronaldo, pemain asal Portugal tersebut justru sudah terlihat ikut dalam sesi latihan di Juventus Training Center (JTC) pada Minggu 24 November 2019 pagi waktu setempat, berdasarkan keterangan resmi pihak klub, kemarin.

Baca juga : Spurs Vs Olympiakos, Mou Incar Mangsa Kedua

“Semua pemain Juventus sudah berkumpul pagi ini di Continassa untuk sesi pasca-per tandingan. Termasuk Ronaldo, Adrien Rabiot dan Alex Sandro,” tulis pernyataan tersebut.

Pada laga ini Juve tetap berpeluang besar meraih angka penuh dari tamunya, Atletico. Selain Juve akan mendapat dukungan moral dari para pendukungnya, Juventus sukses menahan imbang Atletico 2-2 di pertemuan pertama September 2019.

Baca juga : Juventus Vs Atalanta, CR7 Bisa Moncer Lagi

Di sisi lain, Atletico Madrid sendiri tampil kurang meyakinkan di beberapa laga terakhir. Apalagi ketika tumbang 2-1 dari Bayer Leverkusen dalam perjalanan terakhir mereka di Liga Champions.

Untuk posisi Juventus, saat ini mereka masih kokoh di puncak klasemen sementara Grup D Liga Champions dengan perolehan 10 poin dari 4 laga. Sementara itu, Atletico Madrid membayangi di posisi kedua dengan mengoleksi tujuh poin dari empat pertandingan. [DNU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.