Dark/Light Mode

AC Milan vs Atalanta, Sang Predator Ditinggal Pawang

Jumat, 24 Juli 2020 06:20 WIB
Salah satu pemain andalan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic. (Foto : Istimewa)
Salah satu pemain andalan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - AC Milan akan menjamu Atalanta dalam pekan 36 Serie A 2019-2020. Laga bakal digelar di Stadion San Siro, Milan, Sabtu (25/7) dini hari nanti WIB. Rossoneri berambisi mempertahankan torehan impresif dengan target menang.

Namun Atalanta bukan lawan sembarangan. Musim ini La Dea sudah mencetak 95 gol dan menjadi tim pencetak gol terbanyak di Serie A.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli juga mampu menjawab ekspektasi. Milan semakin impresif hingga kontrak sang juru taktik diperpanjang manajemen. “Saya senang dan bangga terhadap kepercayaan yang diberikan AC Milan. Saya ingin berterima kasih kepada semua orang, termasuk para suporter yang tidak dapat hadir ke stadion tetapi selalu dekat dan mendukung kami,” tutur Pioli.

Baca juga : Hasil Pollingkita, Bacalon Bupati Karo Jusua Ginting Ungguli Petahana

Milan telah melakoni 10 pertandingan tanpa kekalahan sejak restart kompetisi, meraih tujuh kemenangan dan tiga kali imbang. Kemenangan tersebut didapat dari tim-tim yang posisinya berada di atas mereka, seperti AS Roma, Lazio, dan Juventus.

Namun jelang menghadapi Atalanta, Milan malah krisis pemain. Kemenangan dari Sassuolo beberapa waktu lalu harus dibayar mahal. Laga tersebut menyebabkan dua pemain, Alessio Romagnoli dan Andrea Conti mengalami cedera dan absen di laga selanjutnya.

Tiga pemain lainnya, yakni Theo Hernandez, Ismael Bennacer, dan Simon Kjaer yang juga bakal absen. Hernandez dan Bennacer dipastikan absen karena terkena akumulasi kartu. Sedangkan Kjaer yang bermain penuh melawan Sassulo terlihat kesakitan pascalaga.

Baca juga : Pesantren Jangan Ditinggal Sendirian

Meski demikian, dengan modal belum pernah terkalahkan sejak 10 laga terakhir, AC Milan akan punya suntikan semangat berlebih. Sebab Rossoneri sedang mengejar misi untuk mendapatkan satu tiket ke kompetisi Eropa.

Sementara itu, Atalanta belum sekalipun mengalami kekalahan pascaSerie A digelar kembali. Dari 10 kali bertanding, Papu Gomez dan kawan-kawan sukses menyabet delapan kemenangan dan dua hasil imbang. Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini dipastikan tak akan hadir di sisi lapangan setelah mendapatkan kartu merah saat menghadapi Bologna pada Rabu (22/7) lalu.

Kendati demikian, Gasperini mengatakan tak ingin terlalu ambil pusing. Sebab, para pemain sudah mengetahui apa yang mesti diperbuat untuk terus menjaga performa positif.

Baca juga : Ibra Antar Milan Ke Liga Eropa, Atalanta Kokoh di Posisi Dua

Eks pelatih Inter Milan itu menginginkan anak asuhnya untuk menjaga fokus. Momen- momen kritis kerap terjadi di akhir musim. Gasperini ingin para pemain tetap tampil spartan kendati lelah, mengingat jadwal padat tak dapat dihindari.

“Kami tidak memiliki banyak pemain di bangku cadangan, tetapi mempunyai kualitas. Kami memiliki punggawa-punggawa yang berlatih bersama, yang telah melakukan debut dengan baik. Sangat penting untuk mempertahankan konsentrasi ini hingga akhir,” kata Gasperini.

Kembalinya duet Zavata- Muriel mesti diwaspadai lini belakang AC Milan. Berdasarkan statistik, Atalanta melakukan shots on target perlaga sebanyak 7,4. Sementara Milan hanya 5,2. [OSP]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.